Cara Registrasi Paylater BCA Secara Online Lewat HP
- Cara registrasi atau daftar paylater dari Bank Central Asia (Bank BCA) bisa dilakukan secara mandiri melalui aplikasi myBCA.
BCA menawarkan fasilitas kredit terbaru dengan limit kredit yang diberikan mencapai Rp 20 juta dengan mekanisme revolving.
Untuk diketahui, paylater BCA adalah fasilitas kredit yang bisa digunakan sebagai alternatif pemmbayaran melalui scan QRIS di aplikasi myBCA.
Pembayaran transaksi dengan paylater BCA bisa dicicil. Ada beberapa pilihan jangka waktu yang ditawarkan dari fasilitas paylater BCA.
Bagaimana cara registrasi atau pendaftaran paylater BCA?
Baca juga: Cara Daftar Paylater BCA
Cara registrasi paylater BCA
Sebelum menggunakan layanan paylater BCA, Anda harus memiliki BCA ID agar dapat mengakses dan menikmati seluruh layanan di myBCA, termasuk paylater BCA.
BCA ID adalah single user ID yang digunakan untuk mengakses layanan finansial maupun non-finansial di myBCA, yang terdiri dari kombinasi huruf dan angka.
Langkah-langkah registrasi atau pendaftaran layanan paylater BCA dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Masuk ke myBCA, pilih menu Paylater
- Baca Info Produk, lalu klik Aktifkan
- Masukkan foto e-KTP, lalu konfirmasu e-KTP dan NIK
- Input foto tanda tangan dan lengkapi informasi lainnya
- Konfirmasi dengan klik Aktifkan
- Masukkan PIN myBCA dan proses pendaftaran layanan paylater selesai.
Perlu diketahui, pengajuan pendaftaran atau registrasi layanan paylater BCA diproses maksimal selama 24 jam.
Baca juga: Cara Transaksi dengan Paylater BCA
Jangka waktu pembayaran cicilan paylater BCA
Pilihan tenor atau jangka waktu paylater BCA bervariasi yakni 1 bulan (bayar nanti), 3, 6, atau 12 bulan.
Bank BCA menawarkan suku bunga sebesar 2 persen flat per bulannya. Pembayaran tagihan mandatory mellaui autodebet rekening BCA.
Sebagai tambahan informasi, bagi Anda yang belum mempunyai BCA ID bisa membuatnya melalui aplikasi myBCA dengan cara berikut:
- Buka aplikasi myBCA, pilih Buat BCA ID sekarang
- Tentukan BCA ID, email, dan password yang diinginkan, lalu centang kolom syarat dan ketentuan yang berlalu, klik Lanjut
- Konfirmasi rekening BCA. Jika belum memiliki rekening BCA, maka Anda bisa membuat rekening BCA secara online
- Masukkan nomor kartu ATM, klik Lanjut
- Kirim SMS untuk melakukan verifikasi
- Masukkan PIN m-BCA
- Lakukan aktivasi BCA ID yang dikirim via email
Setelah itu, Anda bisa login kembali ke aplikasi myBCA menggunakan BCA ID yang telah diregistrasi.
Inilah cara registrasi atau daftar paylater BCA. Bagi Anda yang mengalami kesulitan saat mendaftar, bisa menghubungi Halo BCA atau datang langsung ke kantor cabang BCA terdekat.
Baca juga: Cara Menonaktifkan Paylater BCA
Baca juga: BCA Rilis Layanan Paylater, Ada Promo Bunga 0 Persen
Terkini Lainnya
- Kemenkeu Buka-bukaan Soal Risiko Kenaikan Utang Jatuh Tempo dan "Susutnya" Kelas Menengah
- 4 Contoh Pendapatan Asli Daerah, Jenis, dan Sumbernya
- Indodax Diduga Kena "Hack", CEO Buka Suara
- Pengertian Pendapatan Asli Daerah, Sumber, dan Contohnya
- Anggaran Kementerian BUMN Tetap tapi Target Dividen Naik, Erick Thohir: Mungkin Ini Cobaan Buat Kami
- Tips Mengatasi Kartu Debit dan Kartu Kredit BCA Hilang di Luar Negeri
- Jangan Asal Klik! Lakukan Hal Ini Biar Tidak Terjebak Link Palsu DANA Kaget
- Bahlil Sebut Devisa Keluar Rp 450 Triliun Tiap Tahun Buat Impor Minyak dan Gas
- Pasar Obligasi RI Diproyeksi Beri Imbal Hasil Positif di 2024-2025
- Apindo Sebut Thomas Djiwandono Cocok Jadi Menteri Ekonomi Prabowo
- Cara Cetak Emas Fisik di Pegadaian serta Syarat dan Biayanya
- Pengertian Daerah Otonom yang Selanjutnya Disebut Daerah Terdapat dalam Pasal Apa?
- Bank Asing Cabut dari RI, OJK: Persaingan Ritel di Indonesia Berat
- PGN Gandeng KSM Bangun 6.000 Lebih Sambungan Jargas di Semarang dan Yogyakarta
- Kolaborasi Kadin dan SRC Bersihkan Kampung Batik Laweyan Bersama 500 Relawan
- Kemenkeu Buka-bukaan Soal Risiko Kenaikan Utang Jatuh Tempo dan "Susutnya" Kelas Menengah
- Upaya "Startup Agritech" Pitik Memodernisasi Industri Unggas RI
- Dorong "Global Gateway" Investasi Berkelanjutan, Uni Eropa Gelar Pameran Pendidikan Tinggi di 3 Kota
- Pihak Hotel Sultan Minta Pemerintah 'Adil' Selesaikan Sengketa Lahan dengan PPKGBK
- Minat Wisata Meningkat, Sektor Pariwisata Jadi Kunci Pertumbuhan Ekonomi Digital di Indonesia
- [NGOBROL BOSS] Stasiun Sudirman Padat Imbas LRT, Dirut KCI Imbau Penumpang KRL Beralih ke Stasiun BNI City