pattonfanatic.com

Ada Beragam Workshop yang Bisa Diikuti di Kompasianival 2023 "Sustaination"

Kompasianival 2023 membuka enam workshop berbeda yang bisa diikuti.
Lihat Foto

KOMPASIANA---Kompasianival 2023 "Sustaination" akan diadakan di Bentara Budaya Jakarta, Jakarta, Sabtu (25/11/2023). Tahun ini Kompasianival 2023 membuka enam workshop berbeda yang bisa diikuti.

Pertama, workshop "Mini Support Group: No More Toxic" yang merupakan terapi konseling bersama psikolog Arindah Arimoerti dan Psikolog Hayinah Ipmawati.

Workshop berkonsep support group ini akan mengangkat tema terkait relasi dengan keluarga, pasangan, atau teman dan karier.

Kemudian ada workshop menulis buku bersama penulis buku yang sukses lewat karya novelnya berjudul Resign!, Almira Bestari.

Almira akan berbagi pengalaman pertama kali memulai menulis, proses mencari ide dalam menulis, hingga menerbitkan karya menjadi sebuah buku.

Workshop selanjutnya adalah "RePlastic: Crafting Sustainable Tomorrow - Kind by Kami".

Melalui workshop ini peserta akan diajak bagaimana memanfaatkan barang-barang tak terpakai untuk dijadikan sebuah karya unik dan menarik.

Selain ketiga workshop tersebut ada juga workshop "How to Create Vertical Short Video for Brand" Bersama Community Head Kompasiana Kevinlegion, "Crafting Messages that Resonate and Inspire" bersama Assistant Manager Marcomm Kompasiana Maryudie Arief, dan workshop "Be True Marketer" bersama Marketing Head Kompasiana Qolbi Azhari. Ketiga workshop ini bisa diikuti secara gratis.

Untuk informasi workshop dan pendaftarannya bisa kunjungi situs resmi Kompasianival 2023 di sini.

Tentang Kompasianival 2023

Kompasianival sendiri merupakan ajang kopi darat para content creator terbesar di Indonesia.

COO Kompasiana Nurulloh mengatakan tahun Kompasianival mengangkat tema "Sustaination".

Tema tersebut, dikatakan Nurulloh, bertujuan mengajak para content creator di Indonesia dan para Kompasianer untuk bersama mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) pada 2030.

"Sebagai ruang publik yang diisi oleh lebih dari 4 juta kreator konten, Kompasiana juga ingin ambil bagian agar upaya tersebut dalam dicapai sesuai jadwal sekaligus memberikan pemahaman tentang pilar-pilar yang terkandung di dalam SDGs tersebut," kata Nurulloh. (IBN)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat