Cek Jadwal Operasional BCA, BRI, Mandiri, dan BNI Selama Libur Nataru

JAKARTA, - Sejumlah bank telah mengumumkan jadwal operasional kantor cabang dan layanan pendukung bagi nasabah selama periode libur Natal 2023 dan tahun baru 2024 (Nataru).
Beberapa bank seperti Bank Central Asia (BCA), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri, dan Bank Negara Indonesia (BNI) memastikan kesiapan operasional selama libur Nataru.
Bagi Anda yang berencana melakukan transaksi pada libur Nataru, sebaiknya menyimak jadwal operasional bank dan layanan perbankan yang dibuka.
Baca juga: Cara Cek Penerima BLT El Nino secara Online
Berikut jadwal operasional BCA, BRI, Bank Mandiri, dan BNI selama libur Natal 2023 dan tahun baru 2024 (Nataru).
1. Jadwal operasional BCA selama libur Nataru
Dilansir dari laman resminya, seluruh kantor cabang BCA libur pada 25-26 Desember 2023. Layanan di seluruh cabang akan kembali beroperasi secara normal pada 27-29 Desember 2023.
Menyambut akhir tahun, pada 30-31 Desember 2023 akan tersedia layanan weekend banking di kantor cabang tertentu.
Kemudian, seluruh kantor cabang BCA juga tidak beroperasi pada 1 Januari 2024. Setelah itu, layanan kantor cabang BCA akan beroperasi normal.
Meski demikian, selama periode Natal 2023 dan tahun baru 2024, BCA tetap melayani kebutuhan transaksi nasabah selama 24 jam melalui layanan digital di aplikasi myBCA, BCA mobile, internet banking (KlikBCA), serta jaringan ATM Setor-Tarik BCA.
Layanan weekend banking
Berikut daftar kantor cabang BCA yang akan menyediakan weekend banking selama periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024:
- KCU Bandung
- KCU Sukabumi
- KCP Majapahit
- KCU Semarang
- KCU Solo Slamet Riyadi
- KCU Yogyakarta
- KCP Pasar Atum
- KCP Tunjungan Plaza
- KCU Galaxy
- KCU Sidoarjo
- KCP Pasar Kuta
- KCU Denpasar
- KCU Panakkukang
- KCP Cemara Asri
- KCP Penuin
- KCP Plaza Medan fAIR
- KCU Medan
- KCU Padang
- KCU Pekanbaru
- KCU Bandar Lampung
- KCU Palembang
- KCU Malang
- KCP Mal Pondok Indah
- KCP Mall Grand Indonesia
- KCP Senayan City
- KCU Depok
- KCP Mal Kelapa Gading III
- KCU Kelapa Gading
- KCP Glodok Plaza
- KCP KHM Mansyur
- KCP Mangga Dua Mal
- KCP Muara Karang 2
- KCP Perniagaan Timur
- KCP Pluit Mega Mal
- KCU Pasar Baru
- KCP AEON Mall BSD
- KCP Mal Ciputra
- KCP Mal Taman Anggrek
- KCP Metro Tanah Abang
- KCP Supermal Karawaci
- KCU Alam Sutera
- KCU Gading Serpong
- KCU Tangerang.
Baca juga: Menhub Sebut Angka Kecelakaan Selama Arus Mudik Nataru Turun 39 Persen
2. Jadwal operasional BRI selama libur Nataru
Bank Rakyat Indonesia (BRI) tetap akan memberikan layanan perbankan bagi para nasabahnya selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Transaksi perbankan bagi nasabah akan dilayani melalui layanan operasional terbatas, weekend banking, dan jaringan e-channel seperti ATM BRI dan Agen BRILink.
Selain itu, nasabah BRI tetap bisa memanfaatkan layanan digital banking seperti BRImo dan Qlola by BRI, serta contact center BRI selama 24 jam.
Selama libur Nataru, sebanyak 67 kantor cabang BRI akan melayani weekend banking pada 23, 24, 30, dan 31 Desember 2023 pukul 08.00-16.00 WIB.
Daftar kantor cabang BRI yang membuka layanan weekend banking selama libur Natal dan Tahun Baru 2023/2024 dapat dilihat di sini.
Terkini Lainnya
- Gandeng Standard Chartered, Prudential Hadirkan Investasi Berbasis Dollar AS
- GOTO Bantah Kabar Merger dengan Grab
- DPR Bakal Panggil Bahlil Lagi untuk Bahas Elpiji 3 Kg
- Kawasan IMIP Rumuskan ESG untuk Industri Nikel Berkelanjutan
- Sritex Bakal Kembali Ajukan PK, Menaker: Kita Pantau, yang Penting Produksi Jalan
- Polemik Elpiji 3 Kg, Pemerintah Minta Maaf
- Anggaran Dipotong, PNS BKN Dibolehkan Ngantor Cuma 3 Hari
- PM India Bakal Bertemu Trump, Mau Hindari Pengenaan Tarif Impor?
- DPR: Pengecer Boleh Jual Elpiji 3 Kg Bentuk Kepedulian terhadap UMKM
- Wamenkeu Pastikan Efisiensi Anggaran Tak Kurangi Layanan ke Masyarakat
- Ojol Tuntut Aturan THR, Kemenaker: Harapan Kami Perusahaan Juga Mendengarkan
- Jaga Harga Gabah, Pemerintah Tunda Bantuan Pangan sampai April
- Bukalapak Perkuat Pilar Bisnis Investasi lewat BMoney
- Gaji UMR Batam 2025, Tertinggi di Kepri Diikuti Bintan
- Program 3 Juta Rumah Bisa Atasi "Oversupply" Semen di Indonesia
- GOTO Bantah Kabar Merger dengan Grab
- Cara Cek Penerima BLT El Nino secara Online
- Menhub Sebut Angka Kecelakaan Selama Arus Mudik Nataru Turun 39 Persen
- Pasokan Listrik Selama Momen Libur Nataru Dipastikan Terjaga
- Kemenperin Turunkan Tim Penanganan Kecelakaan Kerja di PT ITSS Morowali
- Ini Upaya PLN Jamin Pasokan Biomassa Jadi Bahan Bakar PLTU