Per 1 Juni 2024, Beli Elpiji 3 Kg Wajib Tunjukkan KTP
JAKARTA, - Pertamina memastikan pembelian elpiji 3 kilogram (kg) wajib menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) mulai 1 Juni 2024. Hal ini sebagai upaya untuk mendorong penyaluran energi bersubsidi yang lebih tepat sasaran.
"Per tanggal 1 Juni, nantinya pada saat akan melakukan pembelian elpiji 3 kg itu dipersyaratkan untuk menggunakan KTP," ujar Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi VII DPR RI, Selasa (28/5/2024).
Maka dalam mempersiapkan pelaksanaan persyaratan KTP pada 1 Juni 2024 mendatang, Pertamina melalui agen dan pangkalan resminya terus melakukan pendataan terhadap konsumen yang melakukan pembelian elpiji 3 kg.
Baca juga: Konsumsi Elpiji 3 Kg Diproyeksi Bengkak 4,4 Persen di 2024
Pendataan tersebut akan tercatat dalam aplikasi atau sistem Pertamina yang disebut Merchant Application atau MAP.
"Seluruh agen dan pangkalan melakukan pendataan terhadap konsumen-konsumen yang melakukan pembelian dan mencatatkan dalam aplikasi,” kata dia.
Riva menuturkan, berdasarkan data hingga 30 April 2024, dari total 253.365 pangkalan Pertamina yang aktif menyalurkan elpiji 3 kg, sekitar 222.404 pangkalan atau 88 persen sudah selesai mencatatkan setiap transaksi pembelian di pangkalan yang mereka miliki atau kelola.
"Update data ini adalah per 30 April 2024 dan ini masih bergerak di dalam penyelesaian untuk pencatatan setiap transaksinya," ucapnya.
Baca juga: Pemerintah Akan Tertibkan Penjualan Elpiji 3 Kg di Warung
Ia menambahkan, dampak dari pencatatan transaksi tersebut adalah tercatatnya 41,8 juta Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang mendaftar di program subsidi tepat elpiji 3 kg.
Terkini Lainnya
- Mentan Targetkan Merauke Jadi Laboratorium Raksasa Pertanian Modern
- Sido Muncul Gelar Operasi Katarak Gratis untuk 150 Masyarakat di Banjarnegara
- Daftar Kereta Api Paling Laris Sepanjang 2024, Siapa Juaranya?
- Rencana Kemendag: UMKM RI Bisa Jualan ke Filipina Nebeng Amazon
- Kabar Gembira untuk Warga Solo, Simpang Joglo Beroperasi 1 November
- Eks Gubernur BI Soedrajat Dwiwandono Dapat Penghargaan Wirakarya Adhitama FEB UI
- BNI dan Garuda Indonesia Tebar Bonus hingga 25.000 GarudaMiles
- RI Berpeluang Jadi Produsen Elektronik Rumah Tangga Terbesar Kedua Setelah China
- Prodia StemCell Gandeng BRIN Kembangkan Terapi Regeneratif
- Respons Para Menteri Jokowi saat Ditanya Kans Masuk Kabinet Prabowo
- Bus Wisata Monas Explorer 2 Baru Diresmikan, Cek Rute dan Jadwalnya
- Mentan Amran Klaim RI Sudah Bisa Swasembada Pangan 3 Tahun Lagi
- Dalam Sepekan Emas Antam Naik Rp 17.000, Ini Rinciannya
- Shopee 10.10 Brands Festival Catat Peningkatan Transaksi 7 Kali Lipat di Shopee Mall
- Kimia Farma Buka Lowongan Kerja hingga 18 Oktober 2024, Cek Syaratnya
- Mentan Targetkan Merauke Jadi Laboratorium Raksasa Pertanian Modern
- BRI Life Bakal Tawarkan Asuransi Mikro dengan Premi sampai Rp 200.000
- IHSG Menguat 1,08 Persen, Rupiah Terkoreksi
- Menhub Targetkan Kereta Otonom di IKN Bisa Diuji Coba pada Agustus 2024
- Sebelum Kembali ke Masyarakat, Warga Binaan Lapas di Balongan Dibekali Keterampilan Olah Sampah
- Simak, Kelebihan Instrumen Investasi Syariah untuk Calon Investor