Faktor Cuaca, RMKE Catat Volume Bongkar Muat Tertinggi Sepanjang 2024

JAKARTA, - PT RMK Energy Tbk (RMKE) membongkar 330 kereta dengan kapasitas volume sebesar 823.600 MT batu bara pada bulan Mei 2024 atau meningkat 55,9 persen secara bulanan (mom).
Perseroan juga memuat 94 kapal tongkang dengan kapasitas volume sebesar 745.000 MT batubara pada Mei 2024 atau meningkat 33,3 persen (mom).
Direktur Utama RMKE, Vincent Saputra mengatakan, volume bongkar dan muat batubara pada bulan Mei ini telah kembali normal dan merupakan yang tertinggi sepanjang tahun 2024.
Baca juga: Prospek Segmen Jasa Batu Bara di Mata RMK Energy

Kinerja operasional periode ini mengurangi dampak penurunan operasional yang sempat terkendala cuaca ekstrem sepanjang Januari hingga April di Sumatera Selatan.
“Hingga Mei 2024 RMKE telah membongkar 1.309 rangkaian kereta dengan kapasitas 3,2 juta MT batubara dan memuat 2,9 juta MT batubara ke 380 kapal tongkang. Volume bongkaran kereta dan muatan kapal tongkang ini telah mencapai target tahun 2024 masing-masing sebesar 31,6 persen dan 32 persen,” kata Vincent dalam siaran pers, Kamis (13/6/2024).
Dia mengatakan, peningkatan kinerja operasional dari segmen jasa batubara ini tidak terlepas dari on-time performance (OTP) bongkar kereta yang lebih cepat 21 menit menjadi 3:49 jam dibandingkan waktu bongkar kereta pada bulan April yaitu 4:10 jam.
Penggunaan bahan bakar meningkat sebesar 35,9 persen dan rasio penggunaan bahan bakar per ton batu bara juga meningkat sebesar 2 persen seiring dengan peningkatan volume bongkar muat batubara.
Baca juga: RMK Energy Tebar Dividen Perdana Rp 30,6 Miliar
Dari segmen penjualan batubara, perseroan menjual batubara sebesar 220.200 MT batubara pada Mei 2024 dengan pertumbuhan 344,5 persen secara bulanan (mom) dibandingkan dengan bulan April.
Terkini Lainnya
- Mau Pasang Listrik Baru? Catat Biaya Penyambungan PLN 2025
- Menteri Rosan Bantu Carikan Investor untuk IKN Sampai ke Singapura
- Ombudsman Bongkar Masalah Distribusi Elpiji 3 Kg: Stok Tak Merata, Masyarakat Sulit Akses
- [POPULER MONEY] Jadwal dan Cara Cek PenerimaBansos BPNT 2025 | DPR dan Ditjen Pajak Sepakati Gunakan 2 Sistem Perpajakan
- Ketika Lampu Redup dan AC Semakin Hangat di Kementerian BUMN…
- Rahasia Sukses Menurut Steve Jobs: Bukan Soal Bakat, tapi Cara Berpikir
- Muslim LifeFair Bakal Digelar di Revo Mall Bekasi, Tawarkan Diskon hingga 70 Persen
- Dana IPO Bukalapak Parkir di Instrumen Investasi, Benarkah Akan Berubah Haluan?
- PLN Pastikan Sisa Token Listrik Diskon 50 Persen Tidak Hangus Meski Periode Promo Berakhir
- Bahlil Pertimbangkan Aturan Wajibkan Eksportir Batu Bara Gunakan HBA
- Pertamina Produksi 14,5 Juta Barrel BBM Rendah Sulfur untuk Kapal
- Mengapa Orang Kaya Rela Bayar Mahal untuk Terbang dengan Jet Pribadi?
- Tol Terpeka, Tol Terpanjang di Indonesia yang Mendukung Konektivitas Sumatera
- Isu Pengurangan Karyawan Imbas Efisiensi Anggaran, Ini Penjelasan RRI
- KAI Daop 1 Tutup Perlintasan Liar di Lintas Batuceper-Tanah Tinggi
- Ketika Lampu Redup dan AC Semakin Hangat di Kementerian BUMN…
- Rahasia Sukses Menurut Steve Jobs: Bukan Soal Bakat, tapi Cara Berpikir
- The Fed Tahan Suku Bunga, Harga Bitcoin Berpotensi Naik
- Dana "Stunting" Dipakai untuk Perbaiki Pagar, Anggaran Revolusi Mental Dibelikan Motor Trail
- Pagu Indikatif Kemenparekraf Rp 1,7 Triliun, Sandiaga Uno Minta Tambah Rp 3 Triliun
- Bantu UMKM Naik Kelas, Bank Mandiri Hadirkan Mandiri Digipreneur Hub
- Pengangkatan Komisaris BUMN: Antara Transparansi dan Kontroversi