pattonfanatic.com

Ma’ruf Amin Usul Bansos Dicabut jika Penerima Main Judl Online

Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin di Kota Sorong, Papua Barat Daya, Kamis  (6/6/2024) dalam rangkaian agenda kunjungan kerjanya di tanah Papua.
Lihat Foto

JAKARTA, KOMPAS,com - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengungkapkan, bantuan sosial (bansos) hanya ditujukan masyarakat yang tergolong miskin.

Hal ini sekaligus menjadi jawaban Ma’ruf terhadap adanya wacana dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy untuk memberikan bansos kepada masyarakat yang menjadi korban judi online (judol).

"Pokoknya orang miskin saja, kategorinya miskin, yang diverifikasi memang dia miskin, pantas mendapatkan bansos, dan itu terus di-update setiap tahun," ujar dia ketika ditemui di Jakarta, Kamis (20/6/2024).

Baca juga: Menteri PPN/Bappenas Sebut Masih Ada Pejabat Eselon I Terima Bansos

Di sisi lain, ketika ada penerima bansos yang justru menggunakan dana bantuan untuk judi online, Ma'ruf mengusulkan agar nama penerima tersebut dicabut dari daftar.

"Itu dicabut saja, kalau penerima bansos, bansosnya digunakan untuk judi. Itu usul saya," imbuh dia.

Ia berharap, jangan sampai ada masyarakat yang menggunakan bansos untuk berjudi.

"Jadi bukan orang berjudi menerima bansos. Penerima bansos yang berjudi, dicabut," tegas dia.

Baca juga: Kata OJK soal Wacana Korban Judi Online Jadi Penerima Bansos

Terakhir, Ma'ruf berharap bansos dapat digunakan masyarakat untuk sesuatu yang punya manfaat lebih banyak.

Sebagai informasi, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengusulkan agar warga yang miskin karena judi online bisa menjadi penerima bansos.

Hal itu dilontarkan dengan melihat fakta semakin banyaknya judi online yang menjerat masyarakat Indonesia.

"Kita sudah banyak memberikan advokasi mereka yang korban judi online ini, misalnya kemudian kita masukkan di dalam DTKS (Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial) sebagai penerima bansos," ujar dia di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.

Baca juga: Jokowi Tegaskan Tak Ada Pemberian Bansos untuk Pelaku Judi Online

Sementara itu, Presiden Joko Widodo menyampaikan responsnya atas wacana pelaku judi online yang diusulkan mendapatkan bantuan sosial (bansos).

Menurut Presiden, pemerintah hingga saat ini tak memiliki rencana pemberian bansos untuk pelaku maupun keluarga pelaku judi online.

"Enggak ada (rencana itu). Enggak ada, enggak ada," ujar Presiden dalam keterangan pers usai meninjau bantuan pompa air di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah sebagaimana dilansir tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Ini Kata Menko Airlangga soal Usulan Korban Judi Online Dapat Bansos

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat