Pemerintah Buka Suara soal Isu Pertalite Bakal Naik Bulan Depan
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menegaskan bahwa harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, yakni Pertalite dan Solar, tidak akan mengalami kenaikan pada bulan Juli 2024.
"Pertalite yang JBKP (Jenis BBM Khusus Penugasan) belum disesuaikan, seperti Solar. Kalau Pertamax cs mungkin," kata Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama Kementerian ESDM Agus Cahyono Adi dalam keterangannya dikutip dari Antara, Minggu (30/6/2024).
Meskipun demikian, Agus mengatakan bahwa hingga saat ini harga BBM nonsubsidi, yakni Pertamax series dan Dex series, belum dipastikan apakah akan ada penyesuaian atau tetap.
“Sampai saat ini belum disesuaikan, kalau BBM umum nonsubsidi (Pertamax series dan Dex series) ditetapkan oleh badan usaha, sepanjang dalam kisaran harga formulasinya," katanya.
Baca juga: Benarkah Pertalite Dihapus Lalu Digantikan Pertamax Green?
Agus juga mengatakan bahwa sejauh ini Harga Minyak Mentah Indonesia atau Indonesia Crude Oil Price (ICP) cenderung stagnan.
Meskipun, Agus mengakui, tetap ada beban berat yang berasal dari nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah.
"Kalau harga minyak ICP masih stagnan, namun yang berat kursnya," katanya.
Nilai tukar dollar AS berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia (BI) sampai 27 Juni 2024 berada di level Rp 16.324. Sementara, untuk ICP sampai 27 Juni 2024 berada di level 79,12 dollar AS per barel.
Masih dikutip dari Antara, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan bahwa saat ini Pertamina sedang meninjau kemungkinan penyesuaian harga BBM nonsubsidi untuk Juli 2024.
Baca juga: Pertamina Klarifikasi Rumor SPBU Mau Stop Jual Pertalite
“Ini yang sedang kami tinjau,” kata Irto.
Pemerintah telah menahan kenaikan harga BBM, baik subsidi dan nonsubsidi, sejak awal tahun 2024.
Menteri ESDM Arifin Tasrif dalam kesempatan sebelumnya mengungkapkan pertimbangan pemerintah menahan harga BBM untuk tetap stabil hingga Juni 2024, yakni untuk mendukung pemulihan ekonomi masyarakat setelah pandemi Covid-19.
Gejolak harga minyak dunia, eskalasi konflik di Timur Tengah, hingga pelemahan kurs rupiah terhadap dolar AS membuat kompensasi dan anggaran subsidi BBM di dalam negeri membengkak.
Arifin juga mengatakan bahwa terkait kelanjutan harga BBM subsidi dan nonsubsidi pada Juli akan dibahas bersama Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Akan tetapi, hingga Jumat (28/6/2024), Arifin mengungkapkan, belum ada keputusan apakah harga BBM nonsubsidi akan naik pada Juli 2024.
“(Keputusan harga) BBM belum putus,” kata Arifin.
Baca juga: Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol
Terkini Lainnya
- Dukung ARCEO's Conference, KAI Commuter Terapkan ESG di Tempat Operasional
- Kenang Faisal Basri, Sekjen PAN: Beliau Sangat Lugas dan Teliti Analisis Data
- PT AHP Bangun PLTS Berkapasitas 100 MWp di Purwakarta
- 2 Jenis Pajak Menurut Sifatnya di Indonesia
- Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri sampai CIMB Niaga
- Jokowi Minta Dunia Tak Ragukan Komitmen RI Capai "Net Zero Emission"
- IHSG Awal Sesi Hijau, Nilai Tukar Rupiah Ikut Menguat
- Gojek Tutup Bisnis di Vietnam, Analis: Fokus ke Sektor Potensial
- 7 Contoh Pajak yang Termasuk Pajak Pusat
- Akhir 2024, "Fintech" Komunal Bidik Deposito Nasabah BPR Rp 15 Triliun
- Bertemu Pelaku Usaha Kanada, Menko Airlangga Komitmen Dorong Kolaborasi Ekonomi Indonesia-Kanada
- Harga Emas Terbaru di Pegadaian, Kamis 5 September 2024
- Naik Rp 3.000, Cek Harga Emas Antam Terbaru Hari Ini, Kamis 5 September 2024
- Cara Pembubuhan Meterai Elektronik di Dokumen CPNS 2024
- Harga Bahan Pokok Kamis 5 September 2024, Harga Bawang Putih Bonggol Naik
- Mengenang Sosok Faisal Basri, Ekonom Senior yang Selalu Lantang Kritik Kebijakan Pemerintah
- Mengenal Black Card, Kartu Elit Hanya untuk Orang Berduit
- Adakah Cara Mengetahui PIN ATM BCA dari Nomor Kartu?
- Banyak Pabrik Penggilingan Padi Bangkrut, Apa Penyebabnya?
- Simak 3 Cara Isi Saldo Kartu KRL dengan Mudah
- Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BSI