Unggul dan Inovatif, Kopra by Mandiri Raih Sejumlah Penghargaan Internasional
- Bank Mandiri kembali terus berkomitmen untuk menjadi partner finansial pilihan utama nasabah.
Untuk itu, bank bersandi saham BMRI tersebut telah menyediakan inovasi dan keunggulan Kopra by Mandiri dalam menyediakan solusi keuangan digital terintegrasi yang paling unggul dalam melayani segmen bisnis korporasi.
Kopra by Mandiri telah diluncurkan diluncurkan pertama kali pada 2021 bersamaan dengan Super App Livin’ by Mandiri yang ditujukan bagi segmen ritel.
Sejak peluncurannya, keduanya selalu menjadi produk digital andalan Bank Mandiri yang mampu memenuhi hampir seluruh kebutuhan transaksi dan operasional keuangan, baik di segmen korporasi maupun individu.
Baca juga: Optimalkan Kopra by Mandiri, Bank Mandiri Berikan Layanan Perbankan Terpadu bagi Nasabah Wholesale
Kesuksesan Kopra by Mandiri sebagai market leader solusi digital korporasi ditandai dengan catatan rekor transaksi yang mencapai Rp 19.100 triliun sepanjang 2023 dan Rp 4.800 triliun pada kuartal I-2024.
Direktur IT Bank Mandiri Timothy Utama menyatakan, Kopra by Mandiri memiliki tiga layanan unggulan yang bisa diakses secara single sign-on, yakni Kopra Cash Management, Kopra Value Chain, hingga Kopra Trade.
"Berkat keunggulan ini, Kopra by Mandiri mampu memberikan akses cepat, efisien, dan aman bagi para pelaku bisnis dalam mengelola aktivitas finansial mereka," ujar Timothy melalui siaran persnya, Rabu (3/7/2024).
Ia menjelaskan, Kopra by Mandiri didesain untuk selalu jadi market leader dalam solusi keuangan untuk pelanggan corporate.
Baca juga: Nilai Transaksi Livin’ dan Kopra by Mandiri Dongkrak Pertumbuhan DPK Bank Mandiri
"Platform ini menawarkan berbagai fitur digital canggih, seperti cash management, value-chain, dan trade finance. Semuanya dapat diakses dengan mudah lewat satu portal," ujar Timothy.
Dia melanjutkan, Kopra by Mandiri tidak hanya mempermudah proses transaksi bisnis, tetapi juga meningkatkan efisiensi operasional melalui teknologi berbasis API maupun secara host to host.
"Kopra by Mandiri jug memiliki kemitraan strategis yang mendukung ekosistem bisnis dari hulu ke hilir. Dengan demikian, nasabah dapat menginisiasi, mengotorisasi, mengontrol, dan mengawasi transaksi secara langsung dan terintegrasi dengan sistem perbankan," jelasnya.
Bahkan, lanjutnya, Kopra by Mandiri juga menyediakan layanan khusus Kopra Beyond Borders yang dapat digunakan untuk memantau kegiatan transaksi finansial nasabah korporasi internasional yang beroperasi di beberapa negara yang berbeda.
Baca juga: Kopra by Mandiri Permudah Transaksi Trade Finance
“Kopra hadir untuk memperkuat berbagai segmen bisnis, baik di dalam maupun luar negeri. Kami tidak hanya memikirkan bisnis dan keuntungan, karena kami fokus memperluas akses keuangan digital dan inklusi keuangan lewat kemitraan dengan berbagai pihak bisnis," ucapnya.
Berkat berbagai keunggulan Kopra by Mandiri telah mengantarkan Bank Mandiri menyabet lima penghargaan sekaligus dalam ajang Finance Asia Award 2024.
Lima penghargaan itu, yakni Best Bank In Indonesia, The Most Innovative Use of Technology in Indonesia, Best Corporate Bank- Large Corp & MNCs, Best Sustainable Bank in Indonesia, dan Biggest ESG Impact in Indonesia.
Timothy mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung Kopra by Mandiri. Ia pun berjanji bahwa Kopra by Mandiri akan terus berinovasi agar memiliki added value signifikan di komunitas bisnis Indonesia.
Baca juga: Mengenal Kopra by Mandiri dan Fiitur-fiturnya
“Solusi keuangan yang Kopra tawarkan akan terus inovatif dan relevan untuk kebutuhan bisnis yang terus berkembang,” ucapnya.
Terkini Lainnya
- Soal Kementerian Penerimaan Negara, Kemenko Perekonomian: Itu Domainnya Kemenkeu
- Elnusa Pastikan Pasokan Elpiji Lancar Jelang Natal dan Tahun Baru
- ICA-CEPA dengan Kanada Rampung secara Substantif, Ini Keuntungannya bagi RI
- AirAsia Akan Turunkan Harga Tiket Pesawat 10 Persen
- 3 Pekerjaan "Entry-Level" dengan Potensi Penghasilan 100.000 Dollar AS
- Soal Proyek Gasifikasi Batu Bara Pengganti LPG, PTBA Tunggu Penugasan Pemerintah
- Menteri KP Targetkan Ikan Nila Karawang Jadi Sumber Protein Makan Bergizi Gratis
- Banggar DPR Setujui Tambahan Anggaran Rp 5 Triliun untuk 7 Kemenko
- PMI Manufaktur Kontraksi 5 Bulan Berturut-turut, Kemenperin: Kami Tidak Heran...
- Emisi Gas Rumah Kaca Industri Terus Naik, Menperin: Penggunaan Energi Penyumbang Terbanyak
- Mentan Hentikan Sementara Impor Daging Domba, Ini Alasannya
- Inflasi November 2024 0,30 Persen karena Bawang Merah dan Tomat
- Catat, Ini Harga Pertamax di Pertashop dan SPBU Pertamina Se-Indonesia pada Desember 2024
- Serial TV Termahal di Dunia dengan Anggaran Fantastis, Rp 6,33 Triliun Per Musim
- Turun Rp 5.000 Per Gram, Cek Harga Emas Antam 2 Desember 2024
- Perluas Penjualan Emas Batangan Kilobar, Galeri 24 Gandeng Money Changer dan Toko Emas
- IHSG Menguat 1,01 Persen, Rupiah Menguat di Akhir Sesi
- Potensi Harga Minyak Naik, CTBN Incar Pertumbuhan Pendapatan dan Laba
- DPR Restui Sri Mulyani "Suntik" Rp 27,4 Triliun untuk 17 BUMN
- Betah di Level Gocap, Mantan Dirut BEI Mau Beli 100 Lot Saham GOTO Tiap Minggu