Hari Anak Nasional, LRT Jabodebek Perkenalkan Transportasi Publik ke Anak-anak

JAKARTA, - Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2024, LRT Jabodebek menggelar acara bertajuk “Color & Cookies Fun” di Stasiun LRT Jabodebek Cawang. Acara ini dihadiri oleh ratusan anak-anak yang antusias mengikuti berbagai lomba dan kegiatan menarik.
Anak-anak diajak untuk belajar tentang LRT Jabodebek melalui kegiatan edukatif yang menyenangkan. Selain itu, mereka juga dapat menyalurkan kreativitas melalui lomba mewarnai, menghias cookies, dan fashion show mini.
Suasana semakin meriah dengan penampilan sulap dari Pak Tarno yang menghibur dan dongeng dari Kak Dimas yang inspiratif.
Baca juga: KAI Jual Hak Penamaan Stasiun Pertama LRT Jabodebek ke Bank BJB

Mahendro Trang Bawono, Manager PR LRT Jabodebek, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen KAI untuk terus mendekatkan LRT Jabodebek kepada masyarakat, khususnya generasi muda dan anak-anak.
“Kami sangat senang dapat merayakan Hari Anak Nasional bersama anak-anak Indonesia. KAI khususnya LRT Jabodebek melalui program Edutrain, telah berhasil menjangkau lebih dari 5.000 anak-anak sejak Januari lalu. Ini menunjukkan antusiasme yang tinggi dari anak-anak terhadap transportasi modern dan berkelanjutan," ungkap Mahendro dalam siaran pers, Minggu (28/7/2024).
Edutrain adalah sebuah program edukasi yang dirancang khusus untuk memperkenalkan transportasi massal, khususnya kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT), kepada anak-anak.
Program ini dikemas dengan cara yang menyenangkan dan interaktif, sehingga anak-anak dapat belajar sambil bermain.
Baca juga: Sandang Nama Baru, Stasiun LRT Pancoran Berubah Jadi “Pancoran Bank BJB”
Mahendro menjelaskan, KAI berharap kegiatan ini dapat menginspirasi anak-anak untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan menggunakan transportasi umum.
Terkini Lainnya
- Sejak Januari, 1,2 Juta Kiloliter B40 Sudah Disalurkan
- KAI Minta Maaf Pemesanan Tiket Lebaran Bermasalah, Pastikan Perbaikan Sistem
- 5 Ide Bisnis Menjanjikan dengan Peluang Sukses Tinggi
- PP 6/2025 Terbit, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
- Harga Batu Bara untuk Kebutuhan PLN Dipastikan Tak Akan Naik
- Bulog Diminta Serap 25.000 Ton Gabah per Hari Jelang Lebaran
- Tingkatkan Kualitas Pegawai Lewat Inovasi dan Pelatihan, Bank Mandiri Kantongi 2 Sertifikasi ISO
- Dua Direksi Bank Mandiri Tambah Kepemilikan Saham BMRI di Tengah Koreksi Pasar
- PLTN Indonesia Direncanakan Beroperasi 2032, 29 Lokasi Masuk Pertimbangan
- OIKN Pastikan Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Proyek Infrastruktur IKN
- BEI: 20 Perusahaan Antre IPO, Mayoritas Beraset Jumbo
- Spotify Siapkan Layanan Premium Baru, Tarif Bisa Tambah Rp 95.000 per Bulan
- Satgas Hilirisasi Siapkan 35 Proyek Senilai Rp 2.011 Triliun
- Perang Dagang Berlanjut, Trump Targetkan Tarif Impor Mobil
- Jebakan Asmara dan AI, Modus Baru Penipuan Kripto
- PP 6/2025 Terbit, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
- Cara Ajukan Pasang Baru dan Tambah Daya Listrik di Aplikasi PLN Mobile
- 3 Cara Hapus Daftar Transfer BCA di HP Hindari Salah Transfer
- Jaminan Kematian adalah Apa? Ini Pengertian, Total Manfaat, dan Cara Klaimnya
- Cek Limit Tarik Tunai BCA di ATM Berdasarkan Kartu
- Industri Minta Konsumen Bisa Dapat Informasi dan Akses Produk Tembakau Alternatif