Didatangi Gibran, Bahlil Berharap OSS Jadi "Mercy"
JAKARTA, - Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, menyambangi kantor Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia, pada Senin (29/7/2024) pagi hari.
Dalam pertemuan itu, dibahas sejumlah isu terkait investasi Tanah Air, salah satunya mengenai pengembangan sistem online single submission atau OSS.
Bahlil mengatakan, saat ini sistem yang digunakan untuk perizinan berusaha terintegrasi itu sebenarnya sudah beroperasi dengan baik, namun masih bisa dikembangkan.
"OSS ini kita harapannya seperti mobil Mercy, tetapi hari ini masih seperti mobil Avanza," kata dia, ditemui di Kantor Kementerian Investasi, Jakarta, Senin (29/7/2024).
Baca juga: Riset UI: 23,95 Persen Responden Belum Mengurus Izin Usaha Via OSS
Oleh karenanya, Bahlil bilang, anggaran pengembangan sistem OSS perlu ditingkatkan, sehingga Kementerian Keuangan (Kemenkeu) perlu untuk menaikkan pagu alokasi anggaran Kementerian Investasi.
"Enggak mungkin kan mau bikin mobil Mercy, kalau Kementerian Keuangan kasih uang hanya mobil Avanza," ujarnya.
Selain membahas pengembangan OSS, Bahlil menyebutkan, dirinya bersama Gibran juga membahas terkait pengembangan hilirisasi, percepatan layanan investasi, serta pengatasan tumpang tindih regulasi.
"Kami berdiskusi banyak hal tentang bagaimana agar iklim investasi kita lebih baik dari yang sekarang," katanya.
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka pun mengakui, memang masih terdapat sejumlah perbaikan yang perlu dilakukan, khususnya terkait birokrasi regulasi, sehingga dapat mengatasi permasalahan tumpang tindih.
"Masalah regulasi-regulasi yang masih, sedikit memperlambat investasi tapi sudah di-follow up oleh Pak menteri," ujar dia.
"Dan yang paling penting jangan melupakan UMKM," ucap Gibran.
Baca juga: Muhammadiyah Terima Izin Tambang, Bahlil: Ini Barang Bagus..
Terkini Lainnya
- Apa Itu NPL atau Non-Performing Loan?
- OJK Luruskan Kabar Dana Pensiun Tak Bisa Dicairkan 10 Tahun
- Pendapatan Asli Daerah APBN Provinsi DKI Jakarta yang Terbesar
- 4 Sumber Pendapatan Asli Daerah dan Pengelompokannya Sesuai UU
- Indodax Sebut Harga Bitcoin Berpotensi Lampaui Ekspektasi Bulan Ini
- Beragam Contoh Pendapatan Asli Daerah dan Pengelompokannya
- INKA Targetkan Pabrik Kereta di Banyuwangi Beroperasi Penuh Tahun Depan
- 4 Sumber Yang Dikategorikan dalam PAD Pendapatan Asli Daerah
- Berapa Harga Avtur Pertamina?
- Penjelasan OJK soal Rencana Pemotongan Gaji Pekerja untuk Dana Pensiun
- Cara Mendapatkan Diskon Tiket Kereta Reduksi bagi Dosen dan Alumni UGM
- AEON Buka Supermarket di Citra Raya Tangerang
- Pertamina: Harga Publikasi Avtur di Indonesia Cukup Kompetitif...
- Di IISF 2024, Bank Mandiri Tegaskan Komitmen untuk Wujudkan Ekonomi Rendah Karbon
- 4 Cara Transfer BCA ke DANA
- Kereta Cepat Whoosh Bakal Dioperasikan Masinis Indonesia dalam 1-2 Tahun Mendatang
- Upbit: Derivatif Kripto Kunci Diversifikasi dan Pertumbuhan Pasar Keuangan RI
- Josys dan IDStar Jalin Kemitraan untuk Revolusi Manajemen SaaS di Indonesia
- HUT Ke-13, Blibli Tawarkan Layanan Tukar Tambah Produk Elektronik
- HUT Ke-13, Blibli Tawarkan Layanan Tukar Tambah Produk Elektronik