Jelang HUT RI, PLN Jaga Pasokan Listrik di IKN
JAKARTA, - PT PLN (Persero) memastikan kesiapan pasokan listrik untuk kebutuhan upacara kemerdekaan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur jelang HUT ke-79 RI pada 17 Agustus 2024.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, kesiapan itu berkaca pada keberhasilan memasok listrik selama Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkantor di IKN pada 28-30 Juli 2024.
"Alhamdulillah seluruh kegiatan Bapak Presiden selama berkantor di IKN berjalan dengan lancar. Hal ini membuktikan bahwa listrik di IKN makin andal sesuai dengan komitmen kami," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/8/2024).
Baca juga: Kementerian PUPR Siapkan Rp 90 Miliar untuk Ganti Rugi Lahan Proyek IKN
Dengan memasok listrik yang memadai, PLN memastikan mendukung pembangunan IKN menjadi Kota Hutan (Forest City) yang pintar, indah, dan ramah lingkungan.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara Agung Murdifi menambahkan, saat ini PLN terus menyiapkan seluruh utilitas jaringan kelistrikan menjelang perayaan HUT RI di IKN.
"Dari sisi distribusi, PLN sedang menyelesaikan pembangunan jaringan distribusi untuk Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN. Kawasan ini akan disuplai dari tiga gardu induk jelang pelaksanaan upacara," kata Agung.
Baca juga: Kemenhub Siapkan 4 Kapal Pinisi untuk Perjalanan Wisata di IKN
Menurutnya, PLN akan memberlakukan skema pengamanan berlapis untuk menjaga keandalan kelistrikan venue utama, beranda Nusantara, perkantoran KIPP, bandara dan penginapan VVIP/VIP.
Agung memperkirakan kebutuhan listrik tertinggi di venue upacara HUT RI mencapai 1,5 megawatt (MW).
"Dengan ketersediaan listrik bersih di IKN saat ini yang telah mencapai 10 MW, masih terdapat cadangan daya yang cukup untuk mendukung persiapan dan pelaksanaan kegiatan HUT RI nanti," pungkas Agung.
Baca juga: 4 Perusahaan Siap Groundbreaking di IKN, Salah Satunya Milik Konglomerat Sukanto Tanoto
Terkini Lainnya
- Arus Balik Libur Panjang, KCIC Prediksi Penumpang Whoosh Tembus 20.000 Orang
- Cara Melihat Riwayat Transfer BCA via ATM hingga Aplikasi
- Sebut Kadin Lembaga Independen, Stafsus Jokowi: Presiden Tidak Ikut "Cawe-cawe"
- Cara Transfer Saldo DANA ke e-Wallet Lain dan Rekening Bank
- Bappenas: Perlu Pendekatan Khusus untuk Memastikan Kebijakan Transisi Energi Dipahami Masyarakat
- Astra Masuk Daftar Perusahaan Terbaik Dunia 2024 Versi Majalah Time
- Kisruh Kadin, Arsjad Rasjid Kirim Surat Minta Dukungan Jokowi
- Bisa Lihat Plaza Seremoni hingga Istana Garuda, Begini Rute Kunjungan ke IKN yang Dibuka untuk Umum
- Surat Arsjad Rasjid soal Situasi Kadin Belum Sampai ke Jokowi, Bagaimana Proses Selanjutnya?
- Ingin Lihat-lihat IKN? Kini Dibuka untuk Masyarakat, Kuota 300 Orang Per Hari
- H-3 sampai H-2 Libur Panjang Maulid Nabi, Jasamarga Catatkan Kenaikan Pengguna Tol
- Cara Mendapatkan Kode Billing untuk Bayar Denda Tilang
- Naik Rp 4.000, Cek Harga Emas Antam Terbaru Senin 16 September 2024
- Harga Emas Terbaru di Pegadaian Senin 16 September 2024
- Harga Bahan Pokok Senin 16 September 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Ikan Bandeng
- Buang Sampah ke Kereta Barang Bisa Kena Denda Rp 15 Juta
- BRI Insurance Beri Bantuan CSR untuk Penanganan Stunting di Kecamatan Mampang Prapatan
- PLN IP Pakai Serbuk Gergaji Jadi Bahan Bakar PLTU Singkawang
- Harga Emas Antam 3 Agustus 2024
- Harga Emas Terbaru 3 Agustus 2024 di Pegadaian