pattonfanatic.com

Tiap Tahun Meningkat, Intip Bocoran Dividen BCA dari Laba 2024

Ilustrasi Bank BCA.
Lihat Foto


JAKARTA, - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) memastikan dividen yang akan dibagikan kepada para pemegang saham akan terus bertambah setiap tahunnya.

Corporate Secretary BCA, Raymon Yonarto mengatakan, BCA berkomitmen untuk menjaga posisi permodalan yang kuat dan sehat, yang sangat penting untuk menunjang perkembangan bisnis ke depan.

"Komitmennya kita terus akan memberikan dividen yang meningkat dari tahun ke tahun," kata Raymond dalam public expose live, Rabu (28/8/2024).

Namun di sisi lain, pembagian dividen juga harus mempertimbangkan pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis kedepan, khususnya di sektor lending yang terus menunjukkan peningkatan yang signifikan dari tahun ke tahun.

"Ini semua memerlukan permodalan yang kuat. Selain itu, kami juga memiliki beberapa anak perusahaan yang terus berkembang, yang juga membutuhkan dukungan permodalan," ujar Raymon.

Baca juga: Dongkrak Kredit Konsumer, BCA Genjot KPR dan Kredit Kendaraan Bermotor

Dia menjelaskan, dalam lima tahun terakhir ini, BCA telah konsisten meningkatkan dividen sejalan dengan profitabilitas yang sangat sehat.

"Kami melihat prospek perkembangan bisnis yang baik ke depan, dan kami berkomitmen untuk terus memberikan dividen yang meningkat dari tahun ke tahun," tambahnya.

Raymon menekankan, keputusan mengenai dividen akan dibuat setelah mendapatkan persetujuan dalam rapat umum pemegang saham tahun depan.

Dia juga memastikan, bahwa trend peningkatan dividen akan terus berlanjut, dimana hal tersebut mencerminkan pertumbuhan laba korporasi yang stabil.

Baca juga: BCA Bakal Groundbreaking Kantor di IKN pada 12 Agustus 2024


Di sisi lain, Direktur Keuangan BCA Vera Eve Lim menyampaikan, pertumbuhan kredit juga terus menunjukkan momentum yang positif. Hingga bulan Juli 2024, kredit BCA tumbuh sekitar 15,5 persen.

"Kami berharap pertumbuhan kredit ini dapat terus terjaga hingga akhir tahun, terutama dengan adanya berbagai inisiatif seperti expo yang dapat mendorong peningkatan kredit konsumen," kata Vera.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat