pattonfanatic.com

Anggaran Belanja Pegawai 2025 Naik Buat Kementerian dan Badan Baru? Ini Kata Kemenkeu

Ilustrasi ASN, PNS, PPPK. Jadwal CPNS 2024 Kemenag. Jadwal CPNS Kemenag 2024.
Lihat Foto

JAKARTA, - Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan Febrio Kacaribu menyatakan, kenaikan anggaran belanja pegawai kementerian dan lembaga (K/L) pada Rancangan APBN 2025 merupakan hal yang normal.

Pernyataan tersebut menjawab dugaan kenaikan anggaran belanja pegawai tahun depan karena adanya kementerian dan badan baru yang akan berdiri pada pemerintahan selanjutnya.

Asal tahu saja, presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan oleh adik kandungnya yang merupakan Ketua Satgas Perumahan, Hashim Djojohadikusumo, akan membentuk Kementerian Perumahan dan Badan Penerimaan Negara.

Baca juga: Realisasi Belanja Pegawai Tumbuh 11,1 Persen, Sri Mulyani: Karena Gaji-Tunjangan Kinerja Naik

Bolehkah PNS mengajukan pindah sebelum 10 tahun?Dok. Prokopim Pemkot Batu Bolehkah PNS mengajukan pindah sebelum 10 tahun?

"Itu pertumbuhan normal itu. Normal saja," ujarnya usai rapat paripurna di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (3/9/2024).

"Enggak. Itu normal saja nanti kita lihat saja pembahasannya," tambahnya.

Adapun anggaran belanja pegawai K/L pada RAPBN 2025 sebesar Rp 297,71 triliun atau meningkat dari anggaran belanja pegawai K/L pada 2024 yang sebesar Rp 276,34 triliun.

Anggaran tersebut antara lain digunakan untuk pembayaran gaji dan tunjangan kinerja bagi para aparatur negara sesuai dengan capaian reformasi birokrasi dari masing-masing K/L.

Baca juga: Sri Mulyani Bakal Batasi Belanja Pegawai Pemda

Sementara secara keseluruhan, total belanja pegawai K/L dan non K/L pada RAPBN 2025 mencapai Rp 513,22 triliun atau naik dari outlook APBN 2024 yang sebesar Rp 460,86 triliun.

Sebagai informasi, RAPBN 2025 merupakan usulan pemerintah yang sifatnya masih sementara. Nantinya RAPBN 2025 akan dibahas lebih lanjut oleh pemerintah dengan DPR.

Oleh karena itu, masih ada kemungkinan penambahan atau pengurangan anggaran dari alokasi usulan pemerintah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat