Cara Menggunakan E-Meterai pada Dokumen CPNS 2024
- Seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2024 kembali menggunakan meterai elektronik (e-Meterai). Bagaimana cara menggunakan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024? Simak penjelasan selengkapnya di sini.
Pelamar wajib memasang meterai pada dokumen CPNS 2024 sebelum diunggah ke portal SSCASN, #. Dokumen yang membutuhkan e-meterai antara lain surat lamaran dan surat pernyataan.
Pelamar dapat melakukan pembelian dan pembubuhan e-Meterai secara online, salah satunya di laman resmi PT PERURI, https://meterai-elektronik.com/.
Lantas, bagaimana cara menggunakan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024?
Baca juga: Seleksi CPNS 2023 Gunakan Meterai Elektronik, Ini Cara Belinya
Cara menggunakan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024
Meterai elektronik atau e-Meterai dapat dipasang pada dokumen CPNS 2024 setelah pelamar membelinya secara online. Cara membeli e-Materai CPNS 2024 sebagai berikut:
- Akses laman https://meterai-elektronik.com, login dengan akun yang terdaftar
- Klik “Beli e-Meterai”, pilih jumlah e-meterai yang dibutuhkan, klik “Beli”
- Pada bagian konfirmasi, lakukan pengecekan kembali detail pembelian, klik “Lanjutkan”
- Pilih metode pembayaran menggunakan QRIS, scan barcode tersebut
- Jika pembayaran berhasil, tekan "Refresh Tab" browser Anda, Akan muncul pemberitahuan pembelian “berhasil”
- Klik “Lihat Invoice” untuk melihat detail pembelian
- Klik menu “Kuota e-Meterai” dan pilih opsi “Lihat Kuota”, pastikan jumlah e-Meterai Anda sesuai dengan yang telah dibeli
- Untuk mengunduh bukti pembelian, Anda bisa mengeklik tombol “Download”.
Baca juga: Cara Pembubuhan Meterai Elektronik di Dokumen CPNS 2024
Setelah berhasil membeli meterai elektronik, cara menggunakan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024 sebagai berikut:
- Buka laman https://meterai-elektronik.com
- Klik Menu Pembubuhan, pilih "Pembubuhan Dokumen"
- Klik "Saya Mengerti", siapkan dokumen yang telah ditandatangani dan pastikan dokumen berformat PDF
- Klik "Upload Dokumen", lalu "Klik Disini" atau "Seret Dokumen PDF"
- Pilih dokumen, Klik "Open"
- Posisikan e-Meterai di samping tanda tangan, pastikan posisi meterai elektronik tidak menimpa atau menghalangi objek lainnya
- Klik "Lanjutkan", isi keterangan lalu klik "Lanjutkan"
- Periksa kembali peletakan e-meterai, klik "Lanjutkan"
- Refresh Tab, cek status, dan klik "Download" untuk mengunduh dokumen
- Buka dokumen yang sudah dibubuhi meterai elektronik, cek validasi e-Meterai dengan klik "Check Verify".
Meterai elektronik yang telah terpasang di dokumen CPNS selanjutnya bisa diunggah ke portal SSCASN. Pastikan ukuran dan formatnya telah sesuai ketentuan ya.
Baca juga: Pahami, Ini Cara Membeli Meterai Elektronik untuk CPNS 2023
Sementara itu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat pembubuhan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024 yaitu:
- Urutan pembubuhan yakni tanda tangan terlebih dahulu baru e-Meterai
- Ukuran dokumen maksimal 800 kb
- Dokumen ukuran A4
- Format PDF minimum versi 1.6
- Melakukan scan dokumen menggunakan scanner komputer
- Pembubuhan e-Meterai tidak menutupi informasi penting pada dokumen
- Tanda tangan elektronik tidak menutupi QR e-Meterai
- Dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai bersifat final.
Itulah ulasan informasi mengenai cara menggunakan e-Meterai pada dokumen CPNS 2024. Selamat mencoba!
Baca juga: Simak, Ini Cara Membubuhkan Meterai Elektronik pada Dokumen CPNS 2024
Terkini Lainnya
- Apa Itu NPL atau Non-Performing Loan?
- OJK Luruskan Kabar Dana Pensiun Tak Bisa Dicairkan 10 Tahun
- Pendapatan Asli Daerah APBN Provinsi DKI Jakarta yang Terbesar
- 4 Sumber Pendapatan Asli Daerah dan Pengelompokannya Sesuai UU
- Indodax Sebut Harga Bitcoin Berpotensi Lampaui Ekspektasi Bulan Ini
- Beragam Contoh Pendapatan Asli Daerah dan Pengelompokannya
- INKA Targetkan Pabrik Kereta di Banyuwangi Beroperasi Penuh Tahun Depan
- 4 Sumber Yang Dikategorikan dalam PAD Pendapatan Asli Daerah
- Berapa Harga Avtur Pertamina?
- Penjelasan OJK soal Rencana Pemotongan Gaji Pekerja untuk Dana Pensiun
- Cara Mendapatkan Diskon Tiket Kereta Reduksi bagi Dosen dan Alumni UGM
- AEON Buka Supermarket di Citra Raya Tangerang
- Pertamina: Harga Publikasi Avtur di Indonesia Cukup Kompetitif...
- Di IISF 2024, Bank Mandiri Tegaskan Komitmen untuk Wujudkan Ekonomi Rendah Karbon
- 4 Cara Transfer BCA ke DANA
- Kenang Faisal Basri, Sri Mulyani: Kritik Beliau Penting untuk Perbaiki Regulasi
- BNI Kenalkan Konsep Layanan Baru di Hari Pelanggan Nasional 2024
- Pendaftaran CPNS 2024 Diperpanjang, Ini Kata BKN
- Darmin Nasution dan Sofyan Djalil Kenang Faisal Basri Sebagai Ekonom Sederhana yang Tegas
- Catat, Ini Jadwal CPNS 2024 Terbaru