Restrukturisasi Utang Waskita Karya Buka Peluang Lepas "Gembok" Suspensi Saham

JAKARTA, - Aksi master restructuring agreement (MRA) PT Waskita Karya Tbk atau WSKT dengan 21 bank senilai Rp 26,3 triliun membuka peluang untuk pencabutan status supensi saham perseroan.
Senior Market Chartist Mirae Asset Nafan Aji Gusta menilai, rencana pelunasan utang ke kreditor tersebut membawa angin segar dan sentiment positif ke saham perseroan, dengan peluang pencabutan suspensi yang kini kian terbuka.
"Restrukturisasi utang ke suatu bank, yang tentunya harus tuntas, akan berdampak positif ke saham. Sebab kalau itu belum tuntas, suspensi saham belum akan terbuka," ujar Nafan dalam keterangan tertulis, dikutip Selasa (10/9/2024).
Baca juga: Terimpit Utang, Waskita Karya Setop Garap Proyek Tol
Ia menambahkan, langkah MRA tersebut juga bisa memberikan harapan ke investor, mengingat sudah cukup lama tersuspensi, yakni sejak 8 Mei 2023 lalu.
"Investor mengapresiasi ini dan akan terus melihat bagaimana komitmen WSKT dalam rangka menerapkan Good Corporate Governance (GCG) agar mampu meningkatkan kinerja fundamentalnya," imbuh Nafan.
Di luar langkah restrukturisasi, Nafan juga berpesan agar WSKT mampu terus menjaga kinerja laporan keuangannya yang terus menunjukan perbaikan hingga kuartal II-2024 lalu.
"Terutama menekan negative cashflow karena selama ini masih terjadi akan menghambat kinerja fundamental maupun kinerja harga saham," ungkap dia.
Baca juga: Restrukturisasi Utang, Waskita Karya Janji Prioritaskan Pembayaran Vendor
Sebelumnya Direktur Utama WSKT Muhammad Hanugroho mengatakan, MRA bisa menjadi titik penting dalam akselerasi laju penyehatan perseroan. Dengan begitu, Waskita Karya dapat fokus menyelesaikan proyek-proyek yang saat ini tengah dikerjakan.
Apalagi, perseroan juga telah merampungkan restukturisasi 3 dari 4 seri obligasi dan masih dalam proses penyelesaian restrukturisasi 1 seri obligasi dimaksud, seilai Rp 1,3 triliun.
"Next stepnya kita ke sana (buka suspensi saham). Suspensi ini kan harus clear terkait restrukturisasinya," ujar pria yang akrab disapa Oho.
Baca juga: 21 Bank Setujui Restrukturisasi Utang Waskita Karya Rp 26,3 Triliun
Melihat kondisi perseroan saat ini, Oho melanjutkan, manajemen Waskita berkomitmen mengembalikan Waskita ke bisnis intinya sebagai kontraktor murni. Perusahaan akan fokus memaksimalkan kapabilitas, pengalaman, dan keahliannya untuk mengerjakan proyek jalan, jembatan, gedung, infrastruktur, air, dan lainnya.
Selain itu, Waskita Karya berkomitmen terus memperkuat tata kelola perusahaan lewat penguatan di sisi Governance, Risk, dan Compliance (GRC). Termasuk mengedepankan integritas, akuntabilitas, dan transparansi.
Penguatan tersebut juga dilakukan dengan membentuk sejumlah komite untuk melakukan profiling proyek rendah risiko yang memiliki uang muka berskema pembayaran monthly payment. Perseroan pun memastikan kegiatan operasional sesuai ketentuan dan prosedur yang berlaku.
“Waskita turut melakukan langkah-langkah perbaikan melalui strategi 8 Stream Penyehatan Keuangan secara komprehensif dan berkelanjutan. Di antaranya melakukan sentralisasi procurement, engineering dan lean construction pada proyek-proyek yang sedang berjalan serta melakukan optimalisasi main power planning yang menyesuaikan dengan kinerja perusahaan, kegiatan operasional berbasis digital untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas perseroan,” tutup Oho.
Terkini Lainnya
- 5 Ide Bisnis Menjanjikan dengan Peluang Sukses Tinggi
- PP 6/2025 Terbit, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
- Harga Batu Bara untuk Kebutuhan PLN Dipastikan Tak Akan Naik
- Bulog Diminta Serap 25.000 Ton Gabah per Hari Jelang Lebaran
- Tingkatkan Kualitas Pegawai Lewat Inovasi dan Pelatihan, Bank Mandiri Kantongi 2 Sertifikasi ISO
- Dua Direksi Bank Mandiri Tambah Kepemilikan Saham BMRI di Tengah Koreksi Pasar
- PLTN Indonesia Direncanakan Beroperasi 2032, 29 Lokasi Masuk Pertimbangan
- OIKN Pastikan Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Proyek Infrastruktur IKN
- BEI: 20 Perusahaan Antre IPO, Mayoritas Beraset Jumbo
- Spotify Siapkan Layanan Premium Baru, Tarif Bisa Tambah Rp 95.000 per Bulan
- Satgas Hilirisasi Siapkan 35 Proyek Senilai Rp 2.011 Triliun
- Perang Dagang Berlanjut, Trump Targetkan Tarif Impor Mobil
- Jebakan Asmara dan AI, Modus Baru Penipuan Kripto
- Bansos PKH 2025 Tahap 1 Kapan Cair? Ini Jadwal dan Cara Cek Penerima
- Trump Pangkas Birokrasi AS, 9.500 Pegawai Dipecat
- PP 6/2025 Terbit, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
- Petrokimia Gresik Dukung Kehadiran Beras Nasional Timor Leste
- Cara Mendapatkan Diskon Tiket Kereta Reduksi bagi Dosen dan Alumni ITB
- Soal Susu Ikan pada Program Minum Susu Gratis, Badan Gizi Nasional: Belum Ada Rencana
- Kelas Menengah Menyusut, Pelatihan Vokasional Dinilai Bisa Jadi Solusi Jangka Pendek
- Kebijakan dan Pilar Usaha Sinar Mas Dukung Upaya Dekarbonisasi