Shopee 9.9 Super Shopping Day Tingkatkan Penjualan Merek dan UMKM Lokal hingga 5 Kali Lipat
- Momentum kampanye Shopee 9.9 Super Shopping Day yang berlangsung hingga Senin (9/9/2024) kembali dimanfaatkan oleh produk lokal serta usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis mereka.
Kampanye tersebut sangat dinanti pelaku usaha di Indonesia lantaran mampu meningkatkan penjualan jenama lokal.
Senior Director of Marketing Growth Shopee Indonesia Monica Vionna mengatakan, penjualan jenama dan UMKM lokal meningkat hingga lima kali lipat puncak kampanye Shopee 9.9 Super Shopping Day, khususnya pengguna fitur live streaming.
Menurutnya, dampak pertumbuhan bisnis yang signifikan itu turut dirasakan secara merata oleh pelaku usaha di berbagai kota di Indonesia, seperti Jember, Bandar Lampung, dan Lombok.
"Pelaku usaha di semua wilayah itu mengaku mengalami lonjakan pesanan yang signifikan saat puncak kampanye berlangsung," tutur Monica.
Selain membantu meningkatkan penjualan, Shopee 9.9 Super Shopping Day juga memberikan peluang bagi penjual, pembeli, dan pencipta konten untuk tumbuh bersama.
Tak heran jika Shopee 9.9 Super Shopping Day juga disambut dengan antusias sehingga mereka jadi terpacu untuk memberikan layanan terbaik untuk pelanggan mereka.
Sementara itu, bagi kreator konten, kampanye itu merupakan momen yang pas untuk menghadirkan konten menarik demi membantu meningkatkan penjualan.
"Para konsumen pun memanfaatkan beragam penawaran spesial untuk memenuhi kebutuhan mereka," imbuh Monica.
Kemudahan bagi seluruh ekosistem
Monica menjelaskan, semua inisiatif tersebut didasari oleh komitmen Shopee untuk memberikan lebih banyak peluang dan kemudahan berbelanja bagi seluruh ekosistem. termasuk untuk jenama lokal dan UMKM.
Oleh karena itu, pihaknya merasa senang dan bangga saat mengetahui bahwa kampanye 9.9 Super Shopping Day kembali disambut dengan meriah oleh masyarakat.
“Sebagai kampanye yang menjadi pembuka rangkaian festival belanja akhir tahun, kami harap kampanye 9.9 menjadi destinasi untuk memenuhi kebutuhan melalui ragam promo dan produk yang variatif. Semoga kampanye ini juga menjadi kesempatan untuk mendorong pertumbuhan bisnis dan berkontribusi positif pada perkembangan ekonomi digital Indonesia,” ujar Monica.
Untuk membantu ekosistemnya bertumbuh, tambah Monica, Shopee akan terus mengembangkan pengalaman live shopping melalui fitur Shopee Live.
Fitur tersebut dibuat untuk memudahkan penjual agar dapat terhubung dengan pembeli melalui interaksi real-time yang lebih menarik, personal, dan efektif.
Selain lewat Shopee Live, Shopee juga menghadirkan fitur video pendek pada Shopee Video untuk memberikan ruang bagi UMKM, jenama lokal, dan kreator konten dalam memasarkan produknya. Fitur ini juga menyajikan informasi secara menarik dan kreatif.
Lewat fitur Shopee Video, pengguna jadi lebih mudah dalam menemukan rekomendasi produk lokal berkualitas sambil menikmati konten visual yang menghibur, informatif, dan relevan dengan kebutuhan mereka.
Monica menilai, antusiasme penggunaan Shopee Video sebagai kanal promosi cukup efektif. Ini terlihat dari peningkatan penjualan produk lokal yang mencapai lebih dari 13 kali lipat selama puncak kampanye.
Menurut Monica, setiap pencapaian positif yang diraih dalam kampanye 9.9 Super Shopping Day tak akan terealisasi tanpa dukungan dan kepercayaan penjual, pengguna, dan konten kreator kepada Shopee.
“Kami sangat berterima kasih dan berharap agar 9.9 Super Shopping Day bukan hanya menjadi kampanye yang memulai festival belanja akhir tahun, melainkan juga bisa memberikan dampak positif yang signifikan dengan membuka peluang bagi seluruh ekosistem untuk senantiasa bertumbuh, berkreasi, dan berdaya bersama Shopee,” kata Monica.
Terkini Lainnya
- [POPULER MONEY] Prabowo Panggil Sri Mulyani hingga Airlangga, Ini Harapan Pakar | Sri Mulyani Bakal Dibantu Tiga Wakil
- Izin Ekspor Pasir Laut Sedimen Sudah Dibuka, Kok Masih Sepi Peminat?
- Duduk Perkara Tudingan Pengusaha Sawit Ngemplang Pajak Rp 300 Triliun
- Daftar Kode Bank di Indonesia untuk Transfer Antarbank
- Cara Cetak Kartu Ujian SKD CPNS Kemenag 2024
- Sri Mulyani Dibantu Trio Suahasil, Tommy, dan Anggito, Bakal Emban Tugas Berat di Era Prabowo
- Pemerintahan Baru Punya "Pekerjaan Rumah" untuk Tingkatkan Inklusi Keuangan
- Ini Trio "Pendamping" Sri Mulyani yang Baru, Thomas Djiwandono, Suahasil Nazara dan Anggito Abimanyu
- Cara Ganti Faskes BJPS secara Online Lewat HP
- Realisasi Investasi RI Capai Rp 1.261,4 Triliun, Disebut Sudah Lampaui Target Jokowi
- Impor Migas dan Non-migas Turun, Nilai Impor RI Pada September Jadi 18,82 Miliar Dollar AS
- MIND ID Target Capai Laba Bersih Rp 30 Triliun di 2024
- Rosan Yakin Kebakaran Smelter Freeport Tak Akan Ganggu Investasi Asing ke RI
- Jumlah Nasabah Jiwasraya yang Mau Ikut Restrukturisasi IFG Life Terus Bertambah
- Lewat “Mandiri Sahabat Desa”, Bank Mandiri Berdayakan Perempuan di Desa
- Sri Mulyani Dibantu Trio Suahasil, Tommy, dan Anggito, Bakal Emban Tugas Berat di Era Prabowo
- Mau Tekan Impor Migas, Bahlil Sebut RI Bakal Bangun Industri LPG
- Daftar Kereta Tarif Go Show dari Jakarta, Harga Tiket, dan Rutenya
- Menhub Jawab Polemik Harga Avtur RI yang Dituding Termahal se-ASEAN
- Bahlil Jawab Bos AirAsia yang Tuding Harga Avtur RI Termahal se-ASEAN
- Kurs Rupiah Hari Ini di 5 Bank Besar