pattonfanatic.com

IHSG Awal Sesi Melemah, Rupiah Lesu

Ilustrasi saham, Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memperlihatkan IHSG merah.
Lihat Foto

JAKARTA, - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona merah pada awal perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Jumat (4/10/2024). Senada, mata uang garuda pagi ini melemah pada perdagangan pasar spot.

Melansir data RTI, pukul 09.16 WIB, IHSG bergerak di posisi 7.532,14 atau turun 11,68 poin (0,15 persen) dibanding penutupan sebelumnya pada level 7.533,82.

Sebanyak 217 saham melaju di zona hijau dan 201 saham di zona merah. Sedangkan 180 saham lainnya stagnan. Adapun nilai transaksi hingga saat ini mencapai Rp 2,06 triliun dengan volume 4,5 miliar saham.

Baca juga: IHSG Diprediksi Lanjutkan Tren Penurunan, Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Jumat

Direktur Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan, kondisi geopolitik kian memanas. Israel mengatakan, pihaknya telah melakukan pengeboman lebih dari dua belas

target yang ditetapkan di Beirut pada Kamis kemarin. Padahal di hari yang sama pula, negara negara G7 menyerukan perdamaian.

Dari dalam negeri, rating and Investment Information, Inc. (R&I) mengafirmasi peringkat kredit Indonesia pada level BBB+ dengan prospek positif.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan, hasil ini menunjukkan kekuatan fundamental ekonomi Indonesia, yang didukung oleh peningkatan pendapatan per kapita, demografi yang menguntungkan, sumber daya alam yang melimpah, sektor manufaktur yang berkembang, serta kebijakan fiskal yang hati-hati dengan beban utang pemerintah yang terkendali.

"Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat IHSG berpotensi melemah terbatas dengan support

dan resistance di level 7.465–7.675," kata dia dalam analisisnya, Jumat (4/10/2024).

Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova menjelaskan, IHSG hampir menyelesaikan koreksi wave, karena masih berada di atas support 7.460.

Menurut dia, IHSG perlu menembus level 7.642 untuk mengonfirmasi adanya pembalikan tren dalam jangka pendek.

"Level support IHSG berada di 7.460, 7.386 dan 7.347, sementara level resistennya di 7.642, 7.763, 7.810, dan 7.853. Berdasarkan indikator, MACD menandakan momentum bearish," ujar dia

Sementara itu, bursa kawasan Asia bergerak dalam posisi yang bervariasi, dengan penurunan Strait Times 0,01 persen (0,4 poin) ke level 3.577,02, Shanghai Composite stagnan di level 3.336,50, Nikkei 225 tumbuh 0,34 persen (130,29 poin) ke level 38.682,39, dan Hang Seng tumbuh 0,87 persen (193,02 poin) ke level 22.306,53.

Rupiah

Adapun nilai tukar rupiah terhadap dollar AS di pasar spot pagi ini melemah. Kemarin, rupiah juga mengawali perdagangan dengan pelemahan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat