pattonfanatic.com

Anak Usaha Telkom Dorong Kebangkitan Industri Gim Lokal

Ilustrasi orang bermain game mobile.
Lihat Foto

JAKARTA, – PT Nuon Digital Indonesia, yang merupakan anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, kembali menunjukkan perannya sebagai penggerak industri gim nasional.

Salah satunya dilakukan dengan menyelenggarakan acara Main Bareng (MaBar) gim lokal. Acara ini merupakan bagian dari kampanye Ayo HARGAI bertajuk “Bangga Main Gim Lokal."

CEO Nuon Aris Sudewo menyatakan, saat ini dalam ekosistem gim nasional masih didominasi oleh produk luar negeri.

Baca juga: Gelar Livin Gamers Festival, Bank Mandiri Hadirkan Pengalaman Beyond Banking untuk Pecinta Gim

CEO Nuon Digital Indonesia Aris Sudewo. DOK. NUON DIGITAL INDONESIA CEO Nuon Digital Indonesia Aris Sudewo.

Menurut Aris, gim lokal hanya menguasai 0,5 persen pasar dalam negeri, sebuah angka yang sangat kecil dibandingkan 99,5 persen gim impor.

"Kami di Nuon percaya bahwa Indonesia memiliki potensi besar di sektor ini, dan acara ini adalah bagian dari upaya kami untuk membangkitkan kebanggaan terhadap karya anak bangsa sekaligus memperkuat fondasi industri gim nasional bersama para pemangku kepentingan,” ujar Aris dalam keterangan tertulis, Kamis (10/10/2024).

Mabar gim lokal ini menjadi simbol bahwa kolaborasi antara pemerintah dan pelaku industri adalah kunci untuk mengubah dinamika pasar.

Dengan menghadirkan para menteri dan pejabat pemerintah dapat langsung mencoba gim buatan lokal seperti Paw Rumble dan Dreadhaunt hasil publishing Nuon, diharapkan tidak hanya menampilkan kualitas produk gim lokal tetapi juga memicu diskusi penting tentang peran pemerintah dalam mendukung pertumbuhan industri kreatif.

Baca juga: Lewat Pameran Gim di Jerman, Indonesia Klaim Raih Potensi Transaksi Rp 1,8 Triliun

“Kita tidak hanya berbicara tentang industri gim sebagai sebuah kegiatan hiburan saja, tetapi soal mendorong peningkatan ekonomi kreatif yang dapat menjadi salah satu pilar utama pertumbuhan ekonomi nasional,” lanjut Aris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat