Jasa Raharja Pastikan Korban Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang Dapat Santunan
JAKARTA, - PT Jasa Raharja memastikan seluruh korban dalam kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan di Tol Cipularang, Jawa Barat, mendapatkan santunan.
Kecelakaan terjadi di Tol Cipularang KM 92,2 arah Jakarta pada Senin (11/11/2024) sekitar pukul 15.15 WIB. Ada satu truk dan 11 kendaraan roda empat yang terlibat dalam kecelakaan ini.
Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, mengatakan, korban meninggal dunia akan mendapat santunan sebesar Rp 50 juta yang diserahkan kepada ahli waris sah.
Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Km 92 Tol Purbaleunyi, Kemenhub Turunkan Tim
Sementara bagi korban luka, akan mendapat jaminan biaya perawatan maksimal Rp 20 juta yang dibayarkan kepada rumah sakit tempat korban dirawat.
"Santunan tersebut merupakan bentuk perlindungan dasar sebagai salah satu wujud kehadiran negara terhadap masyarakat," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (12/11/2024).
Menurut Rivan, sesaat setelah mendapat informasi kejadian, Jasa Raharja langsung berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat dan rumah sakit untuk melakukan pendataan korban guna percepatan penyerahan santunan.
Akibat kecelakaan tersebut, terdapat satu orang meninggal dunia dan 24 orang luka-luka. Seluruh korban telah dievakuasi ke rumah sakit Abdul Radjak Purwakarta.
Ia menyatakan prihatin dan dukacita mendalam atas musibah yang terjadi.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapat ketabahan dan seluruh korban yang sedang mendapat perawatan segera disembuhkan seperti sedia kala," kata Rivan.
Jasa Raharja pun mengimbau kepada para pengguna jalan raya agar selalu waspada dan berhati-hati, terlebih di musim penghujan seperti saat ini, serta tetap patuhi aturan lalu lintas untuk menjaga keselamatan dan meminimalisasi risiko kecelakaan.
Baca juga: Tarif Tol Solo-Jogja untuk Mobil Pribadi
Terkini Lainnya
- Modal Asing Akhirnya Kembali Masuk ke Indonesia
- Ciri-ciri Rekening yang Rentan Dipakai untuk Tindak Kriminal Menurut OJK
- AlloFresh Hadirkan 4 Fitur dan Diskon untuk Mudahkan Belanja Online
- Serangan Siber Mengintai, Lindungi Data Perusahaan dengan Penggunaan Peranti yang Tepat
- UMP Sumut 2025 Naik Jadi Rp 2,9 Juta Berlaku 1 Januari
- Pendaftaran Mudik Gratis Nataru Kemenhub Dibuka, Ini Cara Daftarnya
- WeNetwork Dorong Transformasi Kepemimpinan untuk Indonesia Emas
- Pupuk Kaltim Dukung Pelestarian Ekosistem Perairan
- OJK: Penerapan Asuransi Wajib Kendaraan Bermotor Masih Tunggu Peraturan Pemerintah
- Vietnam Turunkan PPN Jadi 8 Persen, Menko Airlangga: Beda Negara, Beda Kebijakan...
- Periode Libur Nataru, Pelabuhan Penyeberangan Terapkan Skema Khusus
- OJK Sebut PPN 12 Persen Bakal Pengaruhi Daya Beli Masyarakat
- Nikmati Gaya Hidup Lebih Mudah, Ini Cara Apply Kartu Kredit Online lewat myBCA
- Digempur Risiko Geopolitik Global, OJK: Sektor Jasa Keuangan Stabil
- Harga Minyak Mentah Indonesia Turun Jadi 71,83 Dollar AS Per Barrel
- IHSG Hari Ini Bakal Bangkit? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Selasa
- BNI Dapat Fasilitas Pinjaman 600 Juta Dollar AS dari 6 Bank Asing
- Menhub Baru dan Target Hapus Truk ODOL
- Efek Donald Trump Berlanjut, Wall Street Cetak Rekor
- Prabowo Bertemu Petinggi Freeport di AS, Bahas Divestasi Saham PTFI?