pattonfanatic.com

Mantan Menlu Retno Marsudi Jadi Direktur Perusahaan Energi Singapura

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat diwawancarai oleh KOMPAS.com dalam program gaspol di Gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada, Rabu (16/10/2024).
Lihat Foto

JAKARTA, - Perusahaan pengembang energi terbarukan Gurin Energy mengumumkan penunjukan mantan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi sebagai Direktur Non-Eksekutif di Dewan Direksi perusahaan.

Jabatan yang diemban Retno tersebut berlalu efektif pada Kamis (21/11/2024) lalu.

Sebagai Direktur Non-Eksekutif independen, Retno akan memberikan arahan strategis kepada tim manajemen Gurin Energy dan memberi kontribusi pada ketahanan dan efektivitas tata kelola perusahaan.

Baca juga: Perusahaan Energi MMS Group Bantu Tingkatkan Omzet BUMDes hingga Rp 27 Miliar

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat diwawancarai oleh  dalam program gaspol di Gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada, Rabu (16/10/2024)./ANTONIUS ADITYA MAHENDRA Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat diwawancarai oleh dalam program gaspol di Gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada, Rabu (16/10/2024).

Vimal Vallabh, Chairman Gurin Energy menyatakan, penunjukan Retno menyusul kariernya yang sangat cemerlang di Kementerian Luar Negeri Indonesia yang telah berlangsung selama empat dekade.

"Di mana beliau merintis jalan sebagai Menteri Luar Negeri wanita pertama di Indonesia dalam Kabinet Presiden Joko Widodo," kata Vallabh dalam keterangan resmi yang diterima , Sabtu (23/11/2024).

Sebagai pejuang pembangunan berkelanjutan, Retno telah menerima berbagai penghargaan bergengsi di dalam dan luar negeri atas upaya advokasinya. Termasuk di antaranya adalah penghargaan Agent of Change Award dari Badan PBB untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan.

“Kami merasa terhormat untuk menyambut Yang Mulia Retno Marsudi ke dalam jajaran Direksi Gurin Energy. Pengalaman beliau yang luas, pandangan strategis yang tajam, dan pengetahuan regionalnya yang mendalam akan memungkinkan kami untuk melangkah lebih mantap dan lebih jauh dalam misi kami untuk mempercepat transisi energi di Asia, dan kami mengucapkan selamat bergabung kepada beliau,” ujar Vallabh.

Baca juga: Perusahaan Distributor Gas Swasta RI Diakuisisi Perusahaan Energi Jepang

Sementara itu, Retno menyatakan sangat senang dapat bergabung dengan anggota Dewan Direksi Gurin Energy, yang merupakan perusahaan energi terbarukan yang dinamis dan menurutnya telah mengambil langkah berani untuk mewujudkan masa depan energi bersih di berbagai wilayah operasi, yakni Jepang, Korea Selatan, Singapura, Indonesia dan wilayah Asia Tenggara lainnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat