Bukan Teknologi, Ini Keterampilan Utama yang Dicari di Masa Depan
JAKARTA, - Di tengah persaingan dunia kerja yang semakin ketat, memiliki keterampilan teknologi mungkin bukan lagi satu-satunya jalan untuk menonjol.
Dilansir dari CNBC, Terry Petzold, mitra pengelola di Fox Search Group, sebuah perusahaan rekrutmen eksekutif, justru menyoroti pentingnya kemampuan lain yang lebih mendasar yaitu soft skills.
Petzold, yang memiliki pengalaman 25 tahun dalam bidang rekrutmen, mencatat bahwa keterampilan teknis yang sedang tren dapat berubah dengan cepat.
Baca juga: Menko AHY Umumkan Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Libur Nataru
Sebagai contoh, kemajuan pesat dalam kecerdasan buatan (AI) menunjukkan betapa cepatnya kebutuhan di pasar tenaga kerja bergeser.
“Dua setengah tahun lalu, semua orang mengatakan, ‘Kita perlu mempekerjakan programmer'. Namun, hanya dalam waktu enam bulan, hadirnya ChatGPT membuat coding bukan lagi masa depan yang utama,” kata Petzold.
Meskipun keterampilan digital tetap penting untuk pekerja di berbagai industri, Petzold menekankan bahwa perusahaan kini lebih tertarik pada kandidat dengan kemampuan yang berbeda: soft skills, terutama kecerdasan emosional (EQ).
Baca juga: Tak Perlu ke Stasiun, Ini Cara Membatalkan Tiket Kereta secara Online
Soft Skills dan EQ: Kunci Menonjol di Dunia Kerja
Kecerdasan emosional, atau EQ, merupakan kemampuan untuk mengelola perasaan sendiri dan memahami perasaan orang lain. Kemampuan ini mempermudah seseorang untuk membangun hubungan dan memimpin di tempat kerja.
Menurut Petzold, kandidat dengan keterampilan teknis yang baik akan lebih sukses jika mereka juga memiliki EQ yang tinggi.
Petzold menggarisbawahi bahwa pemimpin masa depan di bidang teknologi adalah mereka yang memiliki kombinasi keterampilan teknis, EQ, serta soft skills. Beberapa kemampuan yang sangat dicari perusahaan meliputi:
Baca juga: PPN 12 Persen Barang Mewah, Masyarakat Menengah dan Bawah Juga Terbebani
- Memberikan dan menerima umpan balik secara konstruktif
- Mengelola konflik dengan bijak
- Menjalankan percakapan krusial dengan segera
- Bekerja lintas fungsi dengan kemampuan memengaruhi rekan kerja dan pemimpin lain
- Menyampaikan ide secara efektif kepada pemimpin di tingkat atas
“Kemampuan EQ yang kami amati terutama berhubungan dengan komunikasi dan ketahanan menghadapi tantangan,” ujar Petzold.
“Mereka yang mampu mengatasi rintangan tanpa kehilangan fokus adalah talenta yang paling dibutuhkan,” lanjut dia.
Baca juga: Cara Cek Sertifikat Tanah Online Tanpa Harus ke BPN
Dukungan Perusahaan dalam Mengembangkan EQ
Sejumlah perusahaan mulai meningkatkan upaya untuk membantu pemimpin mereka mengembangkan EQ.
Langkah-langkah seperti program mentorship dan memfasilitasi jaringan profesional menjadi sarana untuk menunjukkan contoh kepemimpinan yang baik dengan EQ tinggi.
Petzold menambahkan bahwa dukungan dari perusahaan yang baik dapat memberikan manfaat besar dalam pengembangan pekerja.
Dengan program-program tersebut, karyawan memiliki kesempatan untuk belajar bagaimana menjadi pemimpin yang efektif sekaligus membangun hubungan yang kokoh di tempat kerja.
Terkini Lainnya
- Telkom Yakin Kerja Sama dengan Starlink Bakal Datangkan Pelanggan Baru
- Hoki di Tahun Ular Kayu Makin Mengalir Berkat Program Fomo dari Bank Mandiri
- Menilik Dukungan HSBC kepada Pelaku Bisnis untuk Optimalkan Peluang Konsumen di Pasar ASEAN
- Apa Kabar Merger MNC Bank dan Nobu Bank? Ini Kata OJK
- eFishery Tegaskan Sudah Lunasi Semua Utang di Bank
- KKP Akan Periksa PT TRPN soal Pagar Laut di Bekasi
- Pemerintah Bakal Bangun Stasiun Lumpang, Mudahkan Akses Kawasan Perumahan di Parung Panjang
- Berapa Dana Operasional yang Diterima Ketua RT di Jakarta?
- Tiket Whoosh Jadwal Baru 1 Februari Sudah Bisa Dibeli, KCIC Siap Operasikan 62 Perjalanan Per Hari
- Cara Beli Token Listrik Diskon 50 Persen di PLN Mobile
- Gaji UMR Nias, Nias Barat, Nias Selatan, Nias Utara, dan Gunung Sitoli
- Dukung Hari Gizi Nasional, PT Bhirawa Steel Gelar "Program Bingkisan Bergizi" Balita Stunting Desa Tandes Surabaya
- Gencatan Senjata di Gaza Dinilai Dinginkan Gejolak Ekonomi, tapi…
- Jadwal Operasional BCA Selama Libur Isra Miraj dan Imlek 2025
- Harga Bahan Pokok 25 Januari 2025: Harga Beras, Bawang, dan Cabai Turun
- Menko AHY Umumkan Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Libur Nataru
- KAI Hadirkan "Direct Train" Tanpa Transit Rute Jakarta-Semarang (PP), Harga Tiket Rp 200.000
- Cara Menghitung PPh 22 dan Rumusnya
- Info Lengkap Tarif PPh 22
- Tak Perlu ke Stasiun, Ini Cara Membatalkan Tiket Kereta secara Online