pattonfanatic.com

10 Maskapai Paling Tepat Waktu di Asia Pasifik 2024, Ada Garuda Indonesia

Ilustrasi pesawat Airbus A330 Garuda Indonesia. Harga Tiket Pesawat Diskon 10 Persen Selama Nataru, Catat Tanggalnya!
Lihat Foto

JAKARTA, - Perusahaan analisis penerbangan Cirium merilis peringkat tahunan maskapai penerbangan dan bandara dengan catatan ketepatan waktu terbaik.

Dalam data tersebut, Garuda Indonesia masuk dalam 10 besar maskapai paling tepat waktu di Asia Pasifik tahun 2024.

Dikutip dari CNN, Jumat (3/1/2025), data Cirium dipecah berdasarkan wilayah dan ukuran bandara atau maskapai penerbangan berdasarkan jumlah penumpang yang dilayani dalam satu tahun.

Baca juga: Garuda Indonesia Akan Sajikan Makanan Khas Tiap Embarkasi untuk Penerbangan Haji 2025

Ilustrasi pesawat Boeing 777 yang dioperasikan maskapai penerbangan Meksiko, Aeromexico. Maskapai penerbangan tersebut berada di peringkat pertama daftar maskapai paling tepat waktu di dunia tahun 2024 yang dirilis oleh Cirium.WIKIMEDIA COMMONS/JOHNNYSAST Ilustrasi pesawat Boeing 777 yang dioperasikan maskapai penerbangan Meksiko, Aeromexico. Maskapai penerbangan tersebut berada di peringkat pertama daftar maskapai paling tepat waktu di dunia tahun 2024 yang dirilis oleh Cirium.

Tepat waktu berarti bahwa penerbangan terjadwal tiba atau berangkat dalam waktu 14,59 menit dari waktu kedatangan yang dijadwalkan.

Secara global, maskapai paling tepat waktu sepanjang tahun 2024 adalah maskapai penerbangan asal Meksiko Aeromexico. Maskapai tersebut mencatatkan on time performance (OTP) atau kinerja ketepatan waktu 86,70 persen.

Kemudian, berada di peringkat kedua adalah maskapai penerbangan Saudia asal Arab Saudi yang mencatatkan ketepatan waktu 86,35 persen.

Duduk di peringkat ketiga adalah Delta Air Lines dari Amerika Serikat yang mencatatkan OTP 83,46 persen, disusul oleh Latam Airlines dari Chile dengan OTP 82,89 persen dan Qatar Airways dari Qatar dengan OTP 82,83 persen.

Baca juga: Apa Kabar Rencana Merger Garuda Indonesia-Pelita? Ini Penjelasan Erick Thohir

Sementara itu, dikutip dari The Straits Times, dua maskapai penerbangan Jepang menduduki dua posisi teratas untuk ketepatan waktu di kawasan Asia-Pasifik.

Japan Air Lines (JAL) berada di peringkat pertama dan All Nippon Airways (ANA) di peringkat kedua. Tingkat ketepatan waktu JAL tercatat mencapai 80,90 persen dan ANA 80,62 persen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat