Ekspansi Kantor Cabang, BTN Beli Aset IFG Life di Daerah
JAKARTA, - PT Bank Tabungan Negara atau BBTN melakukan pembelian tanah dan bangunan milik PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life).
Dilansir dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), pembelian tersebut telah diselesaikan BBTN pada 31 Desember 2024. Secara total, transaksi pembelian transaksi aset tersebut sebulai Rp 15,9 miliar.
Manajemen BTN menuturkan, terdapat dua lokasi tanah dan bangunan yang akan dibeli dari IFG Life.
Tanah yang pertama beralamat di Jl. Gajah Mada No. 112, Kel. Pekauman, Kec. Tegal Barat, Kota Tegal, Provinsi Jawa Tengah dengan luas tanah 1.043 m2 dan luas bangunan kurang lebih 525 m2.
Adapun, nilai transaksi atas sebidang tanah tersebut adalah Rp 10,81 miliar.
Baca juga: Erick Thohir Dorong BTN Jadi Bank Raksasa
Sementara itu, tanah kedua berada di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dengan luas tanah 775 m2. Objek itu dibeli BTN seharga Rp 5,08 miliar.
"Transaksi ini terjadi pada tanggal 31 Desember 2024, yaitu tanggal pelunasan nilai transaksi oleh perseroan kepada PT Asuransi Jiwa IFG," tulis dia dalam keterbukaan informasi, Senin (6/1/2024).
Ia menambahkan, perusahaan menjelaskan jika transaksi tersebut tidak mengandung benturan kepentingan sebagaimana dimaksud dalam POJK 42/2020 dan bukan merupakan transaksi material sebagaimana dimaksud dalam Peraturan OJK No. 17/2020.
Baca juga: BTN Tingkatkan Kualitas SDM lewat AI
Secara rinci, transaksi afiliasi itu dilakukan Kantor BTN Cabang Tegal untuk pemenuhan kebutuhan perluasan Kantor serta optimalisasi layanan kepada nasabah BTN sehingga dapat meningkatan pengembangan bisnis.
Sementara itu, relokasi Kantor BTN Cabang Pangkalpinang dilakukan untuk pemenuhan kebutuhan perluasan Kantor serta optimalisasi layanan kepada nasabah BTN, sehingga dapat meningkatan pengembangan bisnis.
Terkini Lainnya
- Cara Update Alamat Pengiriman Kartu Kredit BCA via Aplikasi
- 3 Tahun Berdiri, Ini Layanan yang Dihadirkan Bank Aladin Syariah
- Trump Ingin Kuasai Greenland, Terungkap Potensi Cadangan Mineral yang Tersembunyi
- Mengenal Investasi Emas: Jenis, Kelebihan, dan Tips Membeli
- 5 Tips Investasi untuk Mahasiswa: Mulai Bangun Masa Depan Sejak Dini
- Asosiasi Apresiasi Pembangunan Tol Serang-Panimbang, Bisa Turunkan Biaya Logistik
- Bahlil: Seluruh Konsesi Gas Diprioritaskan untuk Kebutuhan Dalam Negeri
- Mineral Krusial Seperti Litium dan Nikel Jadi Kunci Keamanan Energi Masa Depan, Bukan Lagi Minyak
- Harga Emas Menguat, Kapan Waktu Tepat untuk Mulai Berinvestasi?
- Harga Bitcoin Sentuh Rekor Tertinggi Jelang Pelantikan Trump
- BNI Beri Pelatihan untuk Pekerja Migran Indonesia di Hong Kong
- Menyusul Sang Suami, Melania Trump Juga Luncurkan Meme Kripto
- Operasional Angkutan Barang Diatur Saat Libur Isra Miraj dan Imlek, Simak Rinciannya
- HUMI Alokasikan Capex 2025 untuk Penguatan Armada dan Sistem Operasional
- Diakuisisi Grup Djarum, Remala Abadi (DATA) Bakal Agresif Ekspansi
- Cetak Sejarah, Bandara I Gusti Ngurah Rai Jadi Bandara yang Melayani Penerbangan Pesawat Jumbo Setiap Hari
- Pemerintah Tuntut Apple Buka Lapangan Kerja di Indonesia, Bukan Cuma Investasi
- Demi Kebutuhan Produksi B40, Mendag Tinjau Rasio Ekspor CPO
- Beredar Informasi KAI Commuter Kasih Fasilitas Gratis Untuk Lansia, Manajemen: Hoaks
- Lampaui Target APBN 2024, Realisasi Belanja Negara Tembus Rp 3.350 Triliun
- Putusan MK soal Pembatalan Perjanjian dan Dampak bagi Industri Asuransi