pattonfanatic.com

Pemerintah Bakal Impor Gandum, Menko Zulhas: Untuk Pakan Ternak

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan dalam konferensi pers terkait pangan di Graha Mandiri, Jakarta, Senin (6/1/2025).
Lihat Foto

JAKARTA, - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Zulkifli Hasan mengungkapkan bahwa pemerintah bakal membuka keran impor gandum untuk pakan ternak. Impor gandum ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan peternak dalam negeri.

Selain itu, langkah ini juga diambil untuk menjaga harga jagung dalam negeri yang dibutuhkan untuk konsumsi masyarakat.

"Nanti pengganti jagung untuk pakan itu ada gandum, gandum untuk pakan. Itu harganya murah," ujarnya dalam konferensi pers di Graha Mandiri, Jakarta, Senin (6/1/2025).

Zulhas, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa nantinya akan ditetapkan kuota impor gandum untuk pakan ternak.

Baca juga: Pemerintah Pastikan Impor Sapi dari Brasil Bebas Penyakit Mulut dan Kuku

Kuota ini akan ditetapkan dalam rapat koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Pangan.

"Nanti ada impor gandum untuk ternak, dan ini harus dirapatkan berapa kebutuhannya," kata dia.

Ia pun memastikan bahwa pemerintah akan menjaga agar impor gandum pakan ternak tidak membanjiri pasar, sehingga tidak mengganggu penyaluran jagung dari hasil panen petani lokal.

Dengan demikian, diharapkan jagung yang diproduksi dalam negeri tetap ada yang diserap oleh pabrik-pabrik pengolahan pakan ternak, sehingga harga jagung tetap terjaga.

"Karena kalau itu (gandum) banjir, nanti jagungnya kan enggak terserap oleh pabrik-pabrik, karena sudah diganti oleh gandum peternak. Nanti sama saja, harga (jagung) anjlok lagi, petani jadi sulit lagi. Jadi itu perlu dirapatkan," ucap Zulhas.

Baca juga: Disebut Biang Kerok Lesunya Industri Lokal, Aturan soal Impor Bakal Direvisi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat