Jelang Pelantikan, Donald Trump Luncurkan Koin Meme Kripto

NEW YORK, - Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump meluncurkan koin meme kripto pada akhir pekan lalu sebelum pelantikannya sebagai presiden AS.
Dikutip dari CNBC, Senin (20/1/2025), peluncuran koin Donald Trump tersebut diharapkan akan mengawali era baru inovasi dan produktivitas dalam industri kripto.
Koin kripto Trump tersebut mulai diperdagangkan pada pukul 22.40 waktu setempat pada harga 4,29 dollar AS. CoinGecko melaporkan, harga koin tersebut langsung meroket 604 persen menjadi 30,22 dollar AS.
Baca juga: Donald Trump Dikabarkan Bakal Keluarkan Aturan Ramah Aset Kripto

Koin Official Trump yang diluncurkan di blockhain Solana tersebut memiliki kapitalisasi pasar lebih dari 5 miliar dollar AS. Ini juga sekaligus jadi koin meme terbesar di jaringan Solana.
Keterangan di laman koin tersebut menjelaskan, peluncuran ini berfungsi sebagai ekspresi dukungan dan keterlibatan terhadap cita-cita dan keyakinan yang terkandung dalam simbol $TRUMP.
Koin meme ini tidak dimaksudkan menjadi subjek dari peluang investasi, kontrak investasi, atau sekuritas sejenis.
Laman tersebut juga menjelaskan, ada 200 juta koin yang awalnya tersedia, yang akan bertambah menjadi 1 miliar dalam tiga tahun.
Baca juga: Potensi Reli Pasar Kripto dan Saham AS Jelang Pelantikan Trump
Adapun, hanya 10 persen yang tersedia untuk umum, dengan 10 persen lainnya disimpan dalam likuiditas dan 80 persen untuk para kreator dan CIC Digital, afiliasi dari The Trump Organization.
Koin meme adalah upaya penggalangan dana terbaru yang keluar dari tim Trump yang juga telah meluncurkan dua koleksi NFT, Kartu Perdagangan Digital Trump di Polygon blockchain dan Kartu Perdagangan Digital Trump Bitcoin di Bitcoin blockchain, serta platform DeFi World Liberty Financial di Ethereum.
Di sisi lain, peluncuran koin Trump tersebut juga turut mengerek Solana. Harga SOL naik 12 persen menjadi 247,76 dollar AS pada hari Sabtu. Sebelumnya, harganya melonjak hampir 23 persen. Sedangkan, Ether turun lebih dari 6 persen.
Terkini Lainnya
- [POPULER MONEY] Trending Kurs Dollar Jadi Rp 8.170 | Cara Mencari Pangkalan Resmi Elpiji 3 Kg
- Mencegah Uang Palsu, Tugas Siapa?
- Ada Gapeka 2025, Ini Jadwal Kereta Api Jakarta-Bandung PP Terbaru
- Masyarakat Jangan Khawatir, KAI Commuter Masih Buka Loket Tiket KRL
- Jangan Tertipu! Ini 5 Tanda Pesan Phishing yang Perlu Diketahui
- KAI Batalkan 4 Perjalanan Kereta 3-5 Februari Imbas Banjir Grobogan
- Geger PHK, Karyawan Google Tuntut Kejelasan Keamanan Kerja
- Trump Resmi Terapkan Tarif Impor ke Kanada, Meksiko, dan China: Ancaman Perang Dagang Global?
- Info Gaji UMR Banda Aceh 2025, Paling Tinggi di Serambi Mekkah
- Lengkap Gaji UMR Aceh 2025, Tertinggi Banda Aceh dan Tamiang
- Damri Buka Rute Bandung-Yogyakarta, Tarif Mulai Rp 190.000
- Berkshire Hathaway Pangkas 4.000 Pekerja Saat Warren Buffett Cuan Besar
- Jadwal Terbaru KA Rute Jakarta-Bandung Mulai 1 Februari 2025
- Jadwal dan Harga Tiket Bus DAMRI Rute Bandung-Yogyakarta
- Promo Harga Tiket KA Bandara Soetta Selama Februari, Mulai Rp 5.000
- Masyarakat Jangan Khawatir, KAI Commuter Masih Buka Loket Tiket KRL
- KA Sancaka Utara Beroperasi sampai Cilacap per 1 Februari, Ini Jadwalnya
- Gojek dkk Klaim Potongan Insentif Driver Sesuai Aturan Pemerintah
- BTN Rogoh Rp 1,06 Triliun untuk Akuisisi Bank Victoria Syariah
- BTN Akuisisi Bank Victoria Syariah
- IHSG Bakal Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Hari Ini