pattonfanatic.com

Telkom Yakin Kerja Sama dengan Starlink Bakal Datangkan Pelanggan Baru

Ilustrasi Starlink.
Lihat Foto

JAKARTA, - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk meyakini kerja sama dengan Starlink bakal mendatangkan pelanggan baru.

Adapun Telkom melalui anak usahanya, Telkomsat melakukan kerja sama dengan Starlink, layanan internet berbasis satelit orbit rendah milik Elon Musk.

"Pasti ada (pelanggan baru). Kan Telkomsat memang bisnisnya itu, mencari pelanggan yang menggunakan teknologi satelit, salah satunya kerja sama dengan Starlink," ujar VP Corporate Communication Telkom, Andri Herawan di kawasan Jakarta Pusat, dikutip Sabtu (25/1/2025).

Baca juga: FiberStar Jadi Mitra Starlink di Indonesia

Untuk diketahui kerja sama yang dilakukan Telkomsat dan Starlink yakni dalam penyediaan layanan internet berbasis satelit untuk perusahaan, alias bersifat business to business atau B2B.

Menurutnya, kerja sama yang dilakukan dengan Starlink ini merupakan langkah yang tepat untuk memperluas pasar Telkomsat, terutama di untuk industri.

"Starlink itu baik untuk industri. Maksudnya baik itu gini, jadi sekarang kan Telkom dengan bisnisnya, lalu Starlink masuk, jadi saling melengkapi, itu bagus. Kan win-win, artinya tidak ada masalah di sana," jelasnya.

Lebih lanjut, Andri mengatakan, dalam mendorong kinerja tahun ini, perusahaan akan terus melakukan transformasi dengan strategi Five Bold Moves (5BM), terdiri dari Fixed Mobile Convergence (FMC), InfraCo, Data Center Co, B2B Digital IT Service Co, dan DigiCo.

Baca juga: Pengamat: Starlink Harusnya Jadi Penyedia Akses bagi Operator Telekomunikasi...

Pada strategi pertama, yakni FMC sudah dilaksanakan dengan mengintegrasikan Indihome ke Telkomsel pada Juli 2023 lalu.

Kemudian, InfraCo yakni infrastruktur serat optik Telkom telah tersebar di seluruh Indonesia, dengan infrastruktur yang terbentang mencapai 173.000 kilometer (km), atau setara dengan empat kali keliling bumi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat