Simak 3 Cara Cek Riwayat Transaksi QRIS BCA

JAKARTA, - Cara cek riwayat transaksi QRIS BCA dapat dilakukan dengan mudah. Pengguna bisa melihat riwayat transaksi yang menggunakan QRIS BCA dengan melakukan pengecekan pada mutasi rekening.
Quick Response Code Indonesian Standard atau QRIS adalah standar QR code pembayaran yang ditetapkan oleh Bank Indonesia (BI) untuk memfasilitasi transaksi pembayaran di Indonesia.
Adapun QRIS BCA adalah layanan dari Bank Central Asia (BCA) yang memungkinkan pengguna melakukan dan menerima pembayaran melalui kode QR menggunakan berbagai aplikasi perbankan.
Baca juga: Ada 6 Lahan Tambang yang Bakal Dibagi Pemerintah ke Ormas Keagamaan
Dilansir dari laman resmi BCA, ada banyak cara untuk melakukan transaksi QRIS pembayaran. Selain scan kode QR, kini bisa juga dengan menampilkan QR untuk dipindai oleh toko/outlet yang sudah berlogo QRIS.
QRIS membuat transaksi pembayaran menjadi lebih mudah di semua toko/outlet yang sudah berlogo QRIS menggunakan myBCA, BCA mobile, atau Sakuku.
Selain itu, QRIS juga dapat digunakan untuk melakukan pembayaran di luar negeri dengan cara scan QR merchant di negara yang bekerja sama dengan Indonesia (cross border) menggunakan myBCA dan BCA mobile.
Baca juga: Edukasi Pasar Modal, Trimegah Sekuritas Gandeng Ikatan Alumni SBM ITB
Selain untuk transaksi pembayaran, nasabah juga dapat mengirim dan menerima uang menggunakan QRIS Transfer ke sesama rekening bank BCA, juga ke bank lain atau e-wallet yang sudah terdaftar pada jaringan QRIS.
Lalu, bagaimana cara cek riwayat transaksi QRIS BCA? Simak penjelasannya berikut ini.
1. Cara cek riwayat QRIS BCA via m-BCA
- Buka aplikasi BCA mobile
- Lalu tekan "m-BCA".
- Masukkan kode akses dan klik "Login"
- Pilih menu "m-Info"
- Kemudian klik "Mutasi Rekening"
- Selanjutnya pilih "Jenis Transaksi"
- Kemudian pilih periode mutasi dari tanggal berapa dan sampai tanggal berapa
- Jika sudah klik "Send", lalu masukkan PIN m-BCA dan klik "OK"
- Setelah itu muncul riwayat transaksi sesuai tanggal yang dimasukkan. Informasi mutasi BCA meliputi tanggal, bulan, nominal, jenis transaksi masuk atau keluar, nama pengirim, dan lainnya.
Baca juga: 3 Cara Cek Mutasi Rekening BNI, Bisa lewat HP

2. Cara cek riwayat QRIS BCA via myBCA
- Login ke myBCA
- Pilih "e-Statement"
- Pilih "Tabungan dan Giro"
- Pilih rekening (apabila memiliki lebih dari satu), lalu pilih periode
- e-statement akan muncul sesuai periode yang dipilih, klik icon download di untuk mengunduh e-statement
3. Cara cek riwayat QRIS BCA via ATM
- Kunjungi mesin ATM BCA terdekat.
- Masukkan kartu ATM.
- Masukkan 6 digit PIN ATM BCA.
- Klik menu "Transaksi Lainnya"
- Selanjutnya klik "Menu Informasi".
- Tekan opsi "Mutasi Rekening".
- Tunggu hingga mesin ATM mengeluarkan struk berisi lima transaksi terakhir di rekening Anda.
Baca juga: Cara Membatalkan Tiket Kereta Api yang Sudah Dibayar lewat Aplikasi
Demikian informasi seputar cara cek riwayat transaksi QRIS BCA dengan pengecekan pada mutasi rekening.
Terkini Lainnya
- Antam Cetak Rekor Penjualan Emas Tertinggi Sepanjang Sejarah pada 2024
- UU BUMN Diharapkan Dorong Tata Kelola Lebih Profesional dan Berdaya Saing
- Cara Top Up DANA dari BCA: Lewat ATM, myBCA, dan BCA Mobile
- Mengapa Emas Dianggap Sebagai Aset "Safe Haven"?
- Leaders Luncheon: Generative AI Dorong Inovasi dan Efisiensi dalam Pemasaran di Indonesia
- DJP Klarifikasi soal Surat Teguran di Coretax: Apa yang Perlu Diketahui Wajib Pajak?
- KAI Operasikan KA Batavia Mulai 6 Februari, Ini Harga Tiket dan Jadwalnya
- Soal Pemangkasan Anggaran, Tim Ekonomi Prabowo: Untuk MBG Perlu Dana Besar...
- Gaji ke-13 dan 14 ASN 2025 Belum Diputuskan, Pembahasan Terus Berlanjut
- Menkes: Iuran BPJS Kesehatan Rencananya Naik di 2026, Sedang Disiapkan Bareng Kemenkeu
- Mulai Besok, KAI Operasikan KA Batavia Rute Solo-Jakarta (PP)
- Naik 159 Persen, Bank Mega Syariah Berangkatkan 998 Jemaah Umrah pada 2024
- Kunjungi Blok Rokan, Bahlil Minta Lifting Minyak Digenjot
- Adira Finance Cetak Pembiayaan Baru Rp 36,6 Triliun pada 2024
- Batas Waktu dan Cara Lapor SPT Tahunan 2024: Masih dengan Sistem Lama
- Gaji ke-13 dan 14 ASN 2025 Belum Diputuskan, Pembahasan Terus Berlanjut
- Beredar Kabar Gaji ke-13 dan 14 ASN Dihapus, Menpan RB Beri Penjelasan
- Viral Gaji ke-13 dan 14 2025 Dihapus, Ini Kata Kemenkeu
- Edukasi Pasar Modal, Trimegah Sekuritas Gandeng Ikatan Alumni SBM ITB
- 3 Cara Cek Mutasi Rekening BNI, Bisa lewat HP
- Gerak Cepat Menko Airlangga, Sehari Temui 3 Pimpinan Tertinggi Singapura Bahas Kerja Sama Ekonomi
- Promo HUT Ke-3 LINE Bank, Cashback 100 Persen hingga Bunga Deposito 7 Persen
- Cara Membatalkan Tiket Kereta Api yang Sudah Dibayar lewat Aplikasi